SD Suban Diusul Tahun Depan

Senin 12-03-2018,13:00 WIB

SEMIDANG ALAS, Bengkulu Ekspress - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma Muksir Ibrahim SPd mengatakan, Dinas Pendidikan sudah memprogramkan pembangunan SD di Desa Suban tahun depan.

Pasalnya, saat ini sekolah itu tidak memungkinkan dibangun. Disebabkan, pembangunannya tidak mungkin menggunakan anggaran dana belanja daerah (APBD) Kabupaten Seluma, harus diusulkan menggunakan dana pusat.

“Sebelumnya sempat dibuka kelas jauh, tetapi sejak dua tahun ini tidak dibuka lagi. Karena muridnya hanya 14 orang, bahkan kurang. Mereka diharuskan menginduk ke SD Induk yakni SD 77 di Desa Maras Bantan,” tegas Muksir.

Meski sulit untuk mencapai ke SD 77, namun Muksir mengatakan masyarakat diminta bersabar. Karena SD Suban baru diusulkan pembangunannya. Sehingga bisa dibangun dan ditugskan tenaga guru.

“Kami sudah memprogramkan membangun sebanyak empat lokal untuk kelas jauh di Suban. Jika memang dana dari pusat tidak mencukupi. Baru bisa dibantu menggunakan Dana APBD Seluma. Tapi kalau semuanya menggunakan APBD tidak akan mampu,” tegasnya.

Pembangunan kels jauh Desa Suban, sama halnya dengan pembangunan sekolah yang baru dilaksanakan, seperti pembangunan sekolah kelas jauh di Dusun Batu Ampar Desa Talang Rami. Pembangunannnya menggunakan kucuran dana pemerintah pusat. Termasuk sebelumnya pembangunan SMK Negeri 6 di Desa Pagar Agung. (333)

Tags :
Kategori :

Terkait