Dua Bupati dan 2 Ketua DPRD Dianugerahi Gelar Kehormatan

Senin 31-07-2017,14:02 WIB
Reporter : redaksi
Editor : redaksi

PUTRI HIJAU, Bengkulu Ekspress Bupati Bengkulu Utara (BU), Ir Mian dan Ketua DPRD Bengkulu Utara, Aliantor Harahap SE beserta Bupati Mukomuko Choirul Huda SH dan Ketua DPRD Mukomuko, Armansyah ST dianugerahi gelar kehormatan oleh masyarakat Pekal. Gelar ini disematkan langsung dalam acara pengukuhan Ketua Kaum Agung Masyarakat Pekal, H Sultan Bangsa SH MH dengan gelar Maha Raja Sakti, Sabtu (29/7) lalu.

Bupati BU Ir Mian dianugrahi gelar kehormatan Rio Alim Raja Perancang Bumi Pekal dan Ketua DPRD Bengkulu Utara Aliantor Harahap SE menerima gelar Putra Rio Diraja Uhang Pekal. Kemudian Bupati Mukomuko Choirul Huda SH mendapatkan gelar kehormatan Marah Alim Raja Perancang Bumi Pekal dan Ketua DPRD Mukomuko menerima gelar Marah Diraja Uhang Pekal.

Bupati Bengkulu Utara, Ir Mian mengatakan acara ini sebagai upaya melestarikan adat dan budaya. Sehingga generasi agar tidak kehilangan jati diri, bahwa di Kabupaten Bengkulu Utara terdapat ciri khas adat dan budaya yang harus dijunjung tinggi dan dilestarikan bersama.

‘’Berbagai tokoh dari beberapa daerah ikut hadir dalam acara ini. Semuanya bersatu dan membaur. Untuk itu, mari kita terus jaga persatuan dan kesatuan untuk kemajuan daerah,’’ ujar Bupati Mian ditemui usai acara pengukuhan di Kecamatan Putri Hijau, Sabtu (29/7). Bupati menyampaikan, Pemerintah Daerah (Pemda) Bengkulu Utara terus konsisten dengan pelestarian adat dan budaya yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara. Bahkan kebudayaan harus dapat dilestarikan dan jangan sampai hilang lantaran begitu pesatnya kemajuan.

‘’Pembangunan daerah di Kabupaten Bengkulu Utara terus dilakukan dan disandingkan dengan nilai-nilai adat dan budaya yang ada. Karena kita inginkan kemajuan yang seiring dengan kelestarian budaya,’’ ungkapnya. Terpisah, Sultan Mahmud Badarudin dari Kesultanan Daerah Palembang berharap Pemda BU dan Mukomuko untuk tetap dapat mempertahankan kelestarian nilai adat dan budaya. Apalagi ditengah-tengah kemajuan teknologi dan informasi.

‘’Para pemuda Indonesia khususnya yanga ada di daerah Bengkulu Utara dan Mukomuko, kita harap tetap menjaga nilai adat dan budaya yang ada. Tetap pelihara dan lestarikan ada dan budaya untuk kemajuan daerah dan Indonesia,’’ pungkasnya. Dalam acara ini, tokoh yang dikukuhkan yakni H Sultan Bangsa SH MH sebagai Ketua Kaum Agung Masyarakat Pekal dengan gelar Maha Raja Sakti, Hj Dahlia Pandamasari dengan gelar Puti Perindu Uhang Pekal. Selanjutnya M Sabi’i SPd sebagai Ketua Kaum Masyarakat Pekal tingkat Kabupaten BU dengan gelar Rio Gagas Mekar Sakti, Haidir SIP sebagai Ketua Kaum Masyarakat Pekal Kabupaten Mukomuko dengan gelar Marah Malim Sakti.

Kemudian, Zamhari As Jamal Ketua Kaum Masyarakat Pekal Eks Marga Ketahun dengan gelar Rio Tangkas Sakti, Halidi se bagai Ketua Kaum Masyarakat Pekal Eks Marga Sebelat dengan gelar Rio Sakti dan Badrun Hasani SH MH sebagai Ketua Kaum Masyarakat Pekal Eks Marga Ipuh dengan gelar Muar Sakti.(816/prw)

Tags :
Kategori :

Terkait