37 Pejabat Berebut 13 Kursi Eselon II

Kamis 01-12-2016,16:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BINTUHAN, Bengkulu Ekspress - Sebanyak 37 peserta seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama (JPT) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur mengikuti tes wawancara di aula lantai III Pemda Kaur, kemarin (30/11). Sebelumnya, mereka telah mengikuti ujian tertulis di kota Palembang untuk merebut atau menduduki posisi 13 kursi eselon IIb Pemkab Kaur.

“Hari ini mulai tes wawancara untuk peserta seleksi jabatan, dan tes wawancara ini kita gelar selama tiga hari yakni sampai hari Jum’at besok terakhir,” kata Sekda Kaur yang juga Ketua Panita Seleksi (Pansel) lelang jabatan eselon II, H Nandar Munadi SSos MSi, kemarin (30/11).

Menurut Nandar, seleksi wawancara digelar sejak pagi sampai sore hari. Masing-masing peserta menghadapi pertanyaan yang diajukan lima anggota panitia seleksi secara bergiliran. Tes wawancara itu dilakukan untuk mengukur kemampuan peserta lelang jabatan eselon II dalam memimpin organisasi sebagai calon pemimpin. Dalam tes ini para peserta diberikan kesempatan selama tujuh menit untuk menyampaikan program jika menjadi kepala dinas.

“Nanti untuk hasilnya masih dalam penilaian tim Pansel. Nanti kalau sudah semua, akan kita umumkan hasilnya,” terangnya.

Ditambahkan Sekda, setelah tes wawancara, Timsel akan melakukan rekam jejak pejabat. Menyebarkan kuisioner dan mengumpulkan jawaban penilaian atas peserta, serta atasan di mana tempat peserta tersebut bekerja.

“Rekam jejak akan dilakukan beberapa bulan terakir, dan bagaimana kebiasaan dan hari-harinya pejabat tersebut akan dinilai,” jelasnya.(618)

Tags :
Kategori :

Terkait