BENGKULU, BE- Toyota hadirkan New Yaris Heykers pada Sabtu, 5 November besok. Bawa mobil lama anda, tukar dengan News Yaris baru. Mobil gabungan dari SUV dan sedan ini menghadirkan sensasi lebih crossover ketika ditunggangi.
Keunggulan lainnya dari New Yaris Heykers terdapat pada ground clearance. Ada tambahan 35 mm menjadi 184 mm berkat penggunaan TRD Suspension (+20mm) dan ukuran ban yang lebih besar 195/55 R16 (+15mm).
Dan untuk mesin semua Yaris kini berjantung pacu baru, yaitu 2NR-FE berkapasitas 1.496 cc dengan dual VVT-i. Mesin ini sama dengan digunakan Sienta dan Vios.
Menariknya, semua tipe Yaris bertransmisi otomatik sudah pakai CVT dengan tujuh percepatan sequential.
Toyota mengklaim skema ini mampu menghemat 30 persen konsumsi bahan bakar. Sedangkan berkat mesin baru, konsumsi bahan bakar makin irit 17 persen.
Branch Manager Agung Toyota Bengkulu (ATB), Meriani, mengatakan \" New Yaris Heykers dengan berbagai kelebihannya menjadikan model ini sebagai hatchback yang modern, sporty, sekaligus adventurous, serta aman dikendarai untuk berbagai medan jalan,\" sampai kepada BE, kemarin (03/11).
Heykers sendiri tambah Meriani memiliki makna yakni, Handal di segala medan, Elegant, You agressive, Kecepatan maksimal plus Efisien bahan bakar, Riding comfort dan Stabil.
\"New Yaris Hakers ini sangat cocok dengan kontur jalan yang ada di Bengkulu, jadi pakai Yaris tidak khawatir untuk mentok lewati jalan yang licin dan berlubang\". tutup Meriani.(Cik7)