XIV KOTO,BE - Surinem alias Ibuk Retno orang tua dari Jumadi salah seorang PNS di Dinas Pertanian, Peternakan, Perkebunan dan Kehutanan (P3K) Kabupaten Mukomuko tewas. Ini setelah korban disenggol mobil strada yang dikemudikan oleh Jun salah seorang oknum PNS di jajaran Pemkab Mukomuko. Peristiwa itu terjadi Kamis (12/4) sekitar pukul 18.50 WIB di jalan lintas barat (jalinbar) tepatnya di depan Kantor Kecamatan XIV Koto. Diketahui orang tua dari Jumadi itu baru sekitar beberapa minggu tinggal di Lubuk Sanai yang bertujuan berkunjung dan melihat anak-anaknya salah seorangnya adalah Jumadi. Data terhimpun, korban bermaksud hendak menyebrang. Naasnya, tiba-tiba saja datang mobil yang dikemudikan oleh Jun dari arah Kota Mukomuko menuju kearah Lubuk Gedang Kecamatan Lubuk Pinang. Entah bagaimana, bagian belakang mobil tersebut menyenggol korban sehingga korbanpun terpental. Warga yang mengetahui kejadian itu langsung memberikan pertolongan dan membawa korban ke rumah sakit. Hanya saja tuhan berkehendak lain, sebelum tiba di rumah sakit korban telah menghembuskan nafas terakhirnya. Warga kemudian membawa korban ke rumah duka di Desa Lubuk Sanai untuk disemayamkan.
Kades Lubuk Sanai Yusdi saat dikonfirmasi BE membenarkan adanya peristiwa tersebut. Menurut Yusdi, korban yang meninggal dunia itu berasal dari Jawa, yang baru sekitar beberapa minggu tinggal di Lubuk Sanai. Lanjutnya, korban mengalami luka yang parah hingga mengakibatkan nyawanya tak tertolong. Dan kemarin sekitar pukul 09.00 WIB jenazah korban telah dimakamkan di TPU Desa Lubuk Sanai.“Kalau bagaimana kronologisnya saya tidak mengetahui pasti. Namun informasi yang saya peroleh orang tua dari pak Jumadi itu bermaksud hendak menyebrang. Naasnya, korban dididuga disenggol mobil yang dikemudikan oleh pak Jun. Dan, informasinya pula kejadian itu antara kedua belah pihak sudah ada kesepakatan untuk berdamai,” katanya.(900)