Ikut Terseret Kasus Aa Gatot, Elma Theana: Jadi gak Sehat

Rabu 14-09-2016,16:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

ELMA Theana tampak jengah terus-terusan terseret dalam kasus Gatot Brajamusti.

Wanita 41 tahun ini merasa lelah, karena namanya jadi terbawa-bawa.

Terlebih, kasus mantan guru spiritualnya ini semakin panjang tak hanya terhenti pada kasus narkoba, tapi kepemilikan senjata illegal, hingga dugaan menghamili seorang gadis.

\"Capek ya sebenarnya. Ya jadi nggak sehat pikirannya, karena udah lelah badan dan pikiran. Ini kan semakin panjang kasusnya, nggak selesai-selesai,\" ungkap Elma di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (13/9) malam.

Meski begitu, sejauh ini Elma bersikap kooperatif bila dipanggil polisi sebagai saksi. Wanita berhijab ini berharap kasus Aa Gatot bisa segera selesai dan tidak berkepanjangan.

\"Biar cepat selesailah. Itu kan sudah masa lalu ya sebenarnya. Jadi saya harus mengingat-ingat yang sudah lalu,\" ucap Elma.(chi/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait