PGE Siapkan Uang Kerohiman

Selasa 16-08-2016,13:20 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

LEBONG SELATAN, Bengkulu Ekspress - PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Hulu Lais Kabupaten Lebong dalam waktu dekat akan melakukan pembukaan lokasi baru untuk pengeboran panas bumi di wilayah Desa Danau Liang Kecamatan Lebong Tengah. Diungkapkan Humas PT  PGE, Lukman, meski pihak PT PGE Sudah memiliki izin dari pemerintah untuk memanfaatkan lahan hutan lindung di lokasi Cluster G tersebut, untuk menghindari terjadinya konflik dengan pemilik lahan yang ada di lokasi tersebut, PT PGE telah menyiapkan dana kerohiman bagi pemilik lahan. \"Terkait perizinan pemanfaatan lahan hutan lindung di cluster G, kurang lebih 6,5 hektar yang terdiri dari jalan sepanjang 1 Km dengan lebar 25 meter dan lokasi pengeboran seluas 4 hektar sudah ada izin dari pemerintah. Namun dari perkembangan di lapangan, ada beberapa pemilik lahan yang keberatan dan minta ganti rugi tanam tumbuh di lokasi tersebut. Untuk hal ini kita sudah menyiapkan biaya Kerohiman,\" ungkap Lukman. Ditambahkan Lukman, pihak PT PGE sendiri telah berinisatif melakukan pertemuan degan pihak yang mengaku pemilik lahan difasilitasi oleh pihak Kecamatan dan unsur Muspika di kecamatan. Namun tampaknya warga yang mengaku pemilik lahan masih meminta ganti rugi untuk lahan yang dijadikan Cluster G tersebut. \"Tuntutan gantirugi ini, belum bisa kita penuhi karena tidak ada aturanya karena lokasinya berada di dalam kawasan Hutan lindung  Meski demikian kita telah menyiapkan Biaya Kerohiman sesuai dengan peraturan Gubernur. Tentunya biaya kerohiman ini bukan sebagai ganti rugi namuan bentuk perhatian kita kepada masyarakat yang mengaku pemilik lahan di lokasi Cluster G yang akan kita bangun,\" pungkas Lukman.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait