Warga Antusias Panjat Pinang

Selasa 18-08-2015,13:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KAUR SELATAN,BE-Ratusan warga di Kabupaten Kaur antusias menyaksikan lomba panjat pinang yang digelar di beberapa Kecamatan Kabupaten Kaur, kemarin (17/8). Masing-masing tim yang ikut andil bagian dalam kegiatan pesta rakyat tersebut berusaha keras agar bisa mendapatkan hadiah yang telah disiapkan panitia. “Saya senang ikut panjat pinang ini walaupun susah manjatnya, tapi ini seru,” ujar Rinto (16) salah satu peserta panjat pinang di Desa Gedung Sako Kaur Selatan, kemarin. Kemeriah Hut RI ke-70 ini, tidak hanya terjadi di kota Bintuhan saja. Akan tetapi, hampir seluruh kecamatan juga menggelar kegiatan yang tidak kalah serunya. Di kecamatan Maje misalnya, Karang taruna Batu payung Desa Linau menggelar berbagai perlombaan mulai dari panjat pinang hingga bola kaki. “Kegiatan ini memang hampir setiap 17 Agustus selalu digelar di desa ini, ini salah satu untuk memeriahkan HUT RI Ke-70 ini,” ujar Agus (43) salah satu ketua panita kegiatan lomba 17 Agustus, kemarin. Selain mengadakan lomba panjat pinang, panitia juga menggelar perlombaan bola kaki dangdut di pantai, lomba makan kerupuk dipinggir pantai. Juga suasana panjat pinang ditempat terbuka ini terbukti mempunyai daya tarik sendiri selain banyak yang singgah juga membuat acara semakin meriah. “Kami juga menggelar lomba lari karung, makan kerupuk yang pelaksanaannya juga pinggir pantai,” ujarnya. Selain di Desa Linau acara serupa juga digelar di lapangan Desa Sinar Pagi Kecamatan Kaur Selatan. Masyarakat setempat terlihat antusias menyaksikan acara dan mengikuti jalannya acara demi acara. Sementara dikecamatan lain juga dilakukan kegiatan serupa dalam rangka peringatan HUT RI ke-70 tahun ini.(618)

Tags :
Kategori :

Terkait