SEOUL - Tiket film Avengers: Age of Ultron, laris manis menjelang pemutaran perdana. Hal itu terlihat di salah satu lokasi premiere Avengers: Age of Ultron di Seoul, Korea Selatan.
Jumat (17/4) penjualan tiket di Negeri Ginseng tersebut mencapai USD 2,77 juta atau setara Rp 35,5 miliar. Jumlah itu merupakan 72 persen dari total tiket yang disediakan di Korea Selatan. Sementara itu, filmnya baru dirilis Kamis (23/4).
Antusiasme tersebut, tampaknya, memang berhubungan dengan terpilihnya Seoul sebagai salah satu setting lokasi dalam Avengers. Tepatnya, April tahun lalu presiden Marvel Studios Kevin Feige menggunakan semenanjung Korea untuk dijadikan lokasi pengambilan gambar.
’’Korea Selatan adalah lokasi yang sempurna. Sebab, fitur teknologi yang digunakan amat mutakhir, pemandangannya indah, dan arsitekturnya spektakuler,’’ ujar Feige.
Pemutaran Avengers: Age of Ultron disebut-sebut akan memperoleh kesuksesan dalam sejarah box office Korea, mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang Avatar. Sutradara Joss Whedon, aktor Robert Jowney Jr., Mark Ruffalo, dan Chris Evans telah tiba di Seoul. Mereka mengadakan konferensi pers terkait dengan film tersebut kemarin (17/4).
Pameran replika ruang kerja S.H.I.E.L.D kepunyaan Tony Stark alias Iron Man pun akan memulai tur dunia.
Dibuka di Seoul Yongsan War Memorial of Korea mulai 1 Mei mendatang. Bahkan, perusahaan smartphone Samsung asal Korea Selatan mengumumkan peluncuran ponsel khusus Galaxy S6 seri Avengers.
Bukan hanya di Seoul, sejak kemarin (17/4) beberapa bioskop di Indonesia membuka pemesanan tiket untuk kisah superhero itu.
Menjelang pemutarannya pada 22 April mendatang, para penggemar sudah bisa berburu tiket di beberapa bioskop di Surabaya, Denpasar, Medan, dan Jakarta.
Rani, staf Sutos XXI, menyatakan bahwa promo pembelian tiket dibuka kemarin (17/4) dan berlangsung hingga 26 April. Seperti promo Fast & Furious 7, tiket yang dipesan hanya untuk satu studio.
’’Promo ini ada di seluruh Indonesia. Surabaya hampir semuanya sudah menerapkan promo ini. Seperti Sutos, Ciputra, dan Tunjungan XXI,’’ ujar Rani. (The Hollywood Reporter/rim/cik/c15/jan)