Petani Temukan Granat Aktif

Jumat 27-03-2015,14:50 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Kamis (26/3) siang, warga Desa Karang Jaya Kecamatan Selupu Rejang mendadak heboh. Hal tersebut dikarenakan salah seorang warganya menemukan satu unit granat berbentuk nanas yang diduga masih aktif. Warga yang menemukan granat tersebut adalah Budi Prasetyo (23). Granat tersebut ditemukan di kebun yang terletak di bagian belakang rumahnya. Granat tersebut ditemukan saat ini membersihkan kebun miliknya tersebut. Meskipun sempat menjadi tontonan warga, namun akhirnya granat tersebut dievakuasi oleh anggota Polres Rejang Lebong dan Detasmen A Pelopor Brimobda Bengkulu ke Markas Brimob yang terletak di Kelurahan Simpang Nangka. Terkait dengan penemuan Granat tersebut, Kapolres Rejang Lebong AKBP Dirmanto SH SIk menjelaskan, bahwa granat jenis nanas tersebut ditemukan saat warga sedang merumput. Saat sedang merumput menggunakan arit dan cangkul. Saat penemu yang bernama Budi mencangkul dengan kedalaman sekitar 20 centimeter, ia dikagetkan karena cangkulnya membentur benda keras. \"Diduga karena penasaran kemudian sipenemu melakukan penggalian hingga ditemukan satu unit granat tersebut,\" jelas Kapolres. Setelah terus dilakukan penggalian kemudian Budi kaget karena benda keras yang terkena cangkulnya adalah granat jenis nanas. Mendapat temuan tersebut kemudian Budi melaporkannya ke aparat desa. Setelah itu aparat desa melaporkan penemuan granat tersebut petugas kepolisan hingga akhirnya dibawa ke Markas Brimob yang ada di Simpang Nangka. \'\'Setelah petugas kita memastikan bahwa benda tersebut benar-benar granat dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, granat langsung dibawa dan diamankan ke Mako Brimob. Dan Saat ini, petugas kita masih melakukan penyelidikan terkait asal usul granat tersebut,\" tutup Dirmanto. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait