Petani Dibantu 70 Handtraktor

Senin 23-02-2015,14:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE- Dalam mewujudkan program Swasembada pangan pada tahun 2017 mendatang dan menindak lanjuti penandatangan MoU antaran Kementerian pertanian dan TNI. Pemerintah pusat akan memberikan bantuan sejumlah Handtraktor di Provinsi Bengkulu. Menurut Dandim 0409 Rejang Lebong Letkol Kav Sugi Mulyanto melalui Pasi Intel Lettu Botani Kenedi. Untuk Provinsi Bengkulu sendiri bantuan yang diberikan pemerintah pusat sebanyak 70 handtraktor. \"70 Handtraktor tersebut akan dibagikan ke 10 Kabupaten dan Kota yang ada di Bengkulu,\" ungkap Botani. Menurut Botani, meskipun saat ini Handtraktor tersbeut sudah ada di Rejang Lebong, namun pembagian baru akan dilakukan pada bulan Maret mendatang. Bahkan menurutnya rencana pembagian Handtraktor ini akan dilakukan langsung oleh Menteri pertanian RI Amran Sulaiman Untuk kabupaten Rejang Lebong, pembagian direncanakan akan dilakukan di Desa Cawang Lam Kecamatan Curup Timur. Dengan adanya bantuan ini diharapkan bisa meningkatkan hasil produksi pertanian di Kabupaten Rejang Lebong sehingga ketahanaan dan Swasembada pangan bisa segera terelaisasi. Selain itu, Botani juga menjelaskan, dalam menindaklanjuti MoU antara Kementerian pertanian dan TNI. Pihak Kodim 0409 Rejang Lebong akan membantu dna ikut mensukseskan kegiatan ketahanan pangan di Kabupaten Rjeang Lebong. \"Kita akan ambil bagian pada smeua kegiatan mulai dari pengerjaan fisik hingga penyaluran pupuk,\" jelas Botani. Semenatar itu, terkait dengan bantuan Handtraktor ini, Kepala Dinas Pertanian Rejang Lebong Ir Reda Kusmartono melalui Kabid Pengelahan lahan dan Air ( PLA ), Haidi wianto menjelaskan pihaknya sangat mengapresiasi bantuan tersebut serta mengapresiasi bantuan yang komitmen yang dilakukan oleh Kodim 0409 Rejang Lebong. \"Dengan adanya bantuan Handtraktor baru ini, bisa digunakan untuk kebutuhan 500 hektar sawah,\" singkat Haidi.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait