TUBEI,BE - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lebong, H Guntur SSos mengungkapkan,setelah seluruh peserta CPNS yang lulus melakukan pemberkasan, maka 144 berkas CPNS Lebong yang lulus tersebut akan dikirim ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN) regional VII Palembang. Pengiriman tersebut diperkirakan akan dilakuakn pada pertengahan bulan Januari 2015 ini. \"Seluruh peserta yang lulus tes CPNS telah melakukan pemberkasan, untuk saat ini berkas tersebut masih kita verifikasi kelengkapannya. Jika sudah lengkap maka akan segera kita kirim ke BKN Palembang untuk pembuatan Nomor Induk Pegawai (NIP),\" kata Guntur. Guntur memperkirakan proses pengurusan NIP CPNS tahun 2014 ini membutuhkan waktu sekitar 1 bulan sejak diserahkan ke BKN. Hal ini mengingat proses pembuatan NIP tersebut harus disampaikan terlebih dahulu ke BKN RI. \"Mudah-mudahan bulan Februari ini, 144 NIP CPNS yang lulus tes tersebut sudah keluar. Sedangkan untuk TMT (Terhitung Mulai Tugas) mereka ini nantinya akan disesuaikan dengan SK pengangkatan mereka sebagai CPNS, jika nanti NIP keluar pada bulan Februari maka TMT-nya terhitung pada bulan Februari,\" jelas Guntur.(777)
Berkas CPNS Dikirm ke BKN
Jumat 09-01-2015,17:40 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :