Halid Ketua KPU RL

Selasa 23-12-2014,13:40 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Setelah keluarnya surat pemberhentian Ketua KPU RL beberapa waktu lalu, hingga saat ini posisi Ketua KPU Rejang Lebong belum ada penggantinya alias kosong.  Terkait dengan kekosongan jabatan Ketua KPU Rejang Lebong tersebut, komisioner KPU Rejang Lebong, Mansuruddin menjelaskan bahwa hingga kemarin pihaknya belum bisa menggelar pleno pemilihan Ketua KPU Rejang Lebong yang baru. \"Kita belum bisa menggelar pleno pemilihan Ketua KPU lantaran kita belum menerima surat tebusan dari KPU Provinsi Bengkulu terkait pemberhentian saudara M Saleh, baik dari ketua maupun dari komisioner KPU Rejang Lebong,\" ungkap Mansurudin. Namun menurut Mansur, pihaknya akan segera melakukan pemilihan setelah surat tebusan tersebut mereka terima.  Hal tersebut dikarenakan pihaknya menyadari bahwa posisi Ketua KPU harus diisi, mengingat ke depan agenda kerja KPU Rejang Lebong sebagai penyelenggara Pemilu akan semakin padat. Sementara itu, terkait dengan siapa yang akan menggantikan posisi M Saleh sebagai Ketua KPU Rejang Lebong, Mansur menjelaskan bahwa ia bersama ketiga komisioner lainnya sudah menunjuk Halid Saifullah sebagai pengganti M Saleh. Namun menurut Mansur, yang bersangkutan belum menjawab keinginan komisioner KPU Rejang Lebong tersebut. \"Kami sudah meminta saudara Halid sebagai Ketua KPU, namun hingga hari ini (kemarin, red) ia belum memberikan jawaban.  Kami juga tidak bisa memaksakan kehendak kepada yang bersangkutan, namun akan kami tunggu sembari menunggu surat tebusan dari KPU Provinsi Bengkulu,\" jelas Mansur. Hal senada juga disampaikan oleh Komisioner KPU Rejang Lebong, Fahamsyah. Menurut Fahamsayh secara lisan pihaknya sudah berkomunikasi untuk menentukan siapa Ketua KPU yang baru.  Namun menurut Fahamsyah, yang mereka tunjuk tersebut belum memberikan jawaban terkait dengan permintaan komisioner KPU Rejang Lebong. \"Kita sudah bicarakan siapa yang akan menjadi Ketua KPU yang baru, namun setelah kami sampaikan dengan yang ditunjuk, yang bersangkutan belum memberikan jawaban,\" jelas Fahamsyah. Sementara itu, saat dikonfirmasi. Halid Saifullah yang disebut-sebut sebagai kandidat Ketua KPU RL kedepannya, ia mengakui bahwa hingga kemarin ia belum bisa menjawab permintaan rekan-rekannya sesama komisioner KPU Rejang Lebong.  Menurut Halid, belum bisa dijawabnya permintaan komisioner lainnya dikarenakan ada beberapa faktor. \"Salah satu yang menjadi pertimbangan saya adalah tingkat kepercayaan stakeholder yang ada.  Saya akan lihat dulu respon dari stakeholder ini dulu sebelum menentukan keputusan,\" ungkap Halid. Namun menurut Halid, yang jelas ada atau tidak adanya ketua KPU saat ini, KPU Rejang Lebong tetap berjalan sebagaimana mestinya.  Karena menurutnya masalah ketua hanyalah masalah administratif saja. Karena menurut Halid, bagi dirinya yang terpenting bukanlah jabatan Ketua KPU namun ada yang lebih penting yaitu KPU Rejang Lebong harus fokus dan konsentrasi dalam mempersiapkan diri menyambut pelaksanaan Pilkada serentak ditahun 2015 mendatang. Berdasarkan pantauan Bengkulu Ekspress, meskipun belum memiliki ketua. Aktifitas di KPU Rejang Lebong berjalan dengan kondusif. Keempat komisioner bersama sekretaris KPU dan staf lainnya tampak menjalani katifitas sebagai mana mestinya.  Hanya saja ruang Ketua KPU Rejang Lebong yang terletak dipaling depan masih terkunci dengan rapat. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait