Hasil CPNS Tak Kunjung Keluar

Senin 24-11-2014,09:25 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Diduga Panselnas Tolak Perangkingan Ulang BENGKULU, BE - Setelah satu bulan Pemerintah Provinsi Bengkulu usai melaksanakan tes CPNS, namun hingga kemarin sore (23/11) belum juga ada kejelasan dari Panitia Seleksi Nasional (Panselnas). Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu, Khairul Anwar sebelumnya menyatakan pihaknya  akan mempertanyakan masalah itu ke Panselnas di Kemenpan, namun belum juga dilaksanakan.  Molornya pengumuman kelulusan CPNS ini dikarenakan BKD Provinsi Bengkulu menolak hasil perangkingan yang dilakukan Panselnas pada 11 November lalu.  Penolakan itu dikarenakan terdapat kesalahan saat melakukan perangkingan, yakni peserta yang dinyatakan tidak memenuhi syarat di formasi pilihan pertama tetap diluluskan oleh Panselnas. Karena adanya kesalahan itu, BKD Provinsi Bengkulu menolak hasil perangkingan tersebut dan meminta Panselnas melakukan perangkingan ulang. Namun hingga saat ini belum ada kejelasan terkait hasil perangkingan ulang tersebut. Diduga Panselnas tidak mau melakukan perangkingan ulang dan meminta BKD Provinsi Bengkulu untuk tetap menerima hasil yang sudah ditetapkannya sebelumnya. \"Kita tidak tahu apakah mereka menolak melakukan perangkingan ulang atau tidak, yang jelas sampai sekarang belum ada  informasinya dari Panselnas,\" ungkap Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Tarmizi BSc SSos yang masih berada di Jatinangor saat dihubungi BE, kemarin sore. Tarmizi pun mengaku pihaknya hanya menunggu informasi dari Panselnas, jika sudah ada informasi bahwa perangkingan ulang sudah selesai, baru pihaknya menjemput hasil tes tersebut ke Panselnas. \"Ya kita sifatnya menunggu, kalau belum ada informasi untuk apa kita ke Jakarta  hanya menghabisi uang untuk tiket peswat,\" ujarnya. Pun begitu, Tarmizi mengaku jadwal pengumuman kelulusan CPNS ini meleset dari jadwal yang sudah ditentukan, yakni sekitar 10 hari setelah data dikirim ke Panselnas. \"Untuk tahap pertama Panselnas tepat waktu, yakni tanggal 11 November itu perangkingan CPNS kita sudah ada hasilnya. Tapi terpaksa kita tolak karena ada kesalahan. Nah, setelah ada kesalahan itu sampai sekarang belum ada kabarnya,\" imbuhnya. Anggota Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu, Drs H Mulyani Usman  MPd mengakui bahwa pihaknya memang ada keinginan mendantangi Kemenpan untuk mempertanyakan hasil CPNS yang tak kunjung keluar tersebut. \"Sepertinya belum jadi minggu ini, mungkin minggu depan. Karena kita mau rapatkan secara internal dulu,\" katanya. Secara pribadi, ia mengaku sangat menyayangkan hasil tes yang tak kunjung keluar tersebut. Mengingat daerah lain seperti Kabupaten Kaur dan Bengkulu Utara sudah diumumkan oleh masing-masing kedua Pemkab tersebut, padahal pelaksanaan tes untuk kedua daerah itu semuanya dibelakang Pemprov. \"Memang seharusnya sudah keluar, kita tidak tahu kendalanya apa. Dan inilah yang akan kita tanyakan ke Kemenpan nanti,\" tutupnya. (400)

Tags :
Kategori :

Terkait