ARGA MAKMUR, BE- Waktu pengambilan nomor tes CPNS Kabupaten Bengkulu Utara, berakhir kemarin (11/09). Bagi peserta yang belum mengambil nomor tes, sudah tidak bisa lagi mengambil nomor ujian dan mengikuti tes CPNS. Sedangkan untuk jadwal pelaksanaan ujian tes CPNS, juga belum diketahui kapan akan dilaksanakan.\"Untuk jadwal kita belum tahu, karena nanti kita akan ada rapat dengan BKD Provinsi Bengkulu dulu,\" kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bengkulu Utara, Dullah, SE. Ditambahkannya, ujian tes CPNS ini informasi sementaranya dilaksanakan pada bulan Oktober, tapi pada minggu minggu keempat. Tapi hal tersebut belum pasti, karena sebelumnya ujian CPNS diisukan pada bulan November. Sementara itu,hingga pada hari terakhir pengambilan nomor tes, ada sekitar 23 orang yang belum mengambil nomor ujian. Bagi mereka yang belum mengambil nomor ujian ini, tidak akan dilayani pada hari lainnya setelah tanggal 11 Oktober. \"Kitakan sudah beri waktu 2 minggu untuk pengambilan nomor, masa belum ambil juga. Berarti tidak ada alasan lagi, dan akan kita coret,\" tuturnya. (927)
Jadwal Tes CPNS Belum Pasti
Minggu 12-10-2014,16:30 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :