BENTENG, BE - Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Drs H Darmawan Yakoeb MH mengatakan, walaupun dana anggaran PMI berkurang, tetapi korp PMI tetap menjalankan aktivitas yang positif di Bumi Maroba Kite Maju ini. Dalam waktu dekat, segera menyelenggarakan diklat (Pendidikan dan Latihan) dasar korps sukarela PMI itu. Dilanjutkan dengan diklat Satgana dan pembinaan PMI tingkat kecamatan. \" Diklat ini dapat menambah wawasan anggota PMI Benteng ini,\" terangnya. Menurut Sekda, sekitar 60 relawan yang sudah bergabung dengan PMI, aktif dalam kegiatan sosial, baik kegiatan di provinsi maupun untuk nasional. Dalam tahun 2014 juga akan dilaksanakan program donor darah, menunggu program dari Dinas Kesehatan Benteng dan PMI akan merangkul RSUD di Benteng. “Banyak kegiatan yang diprogramkan, termasuk kegiatan sosial,” ujarnya. Dalam melaksanakan berbagai kegiatan, sambung Dharmawan, PMI masih berkoordinasi dengan pengurus PMI di Provinsi Bengkulu. Dia berharap masyarakat di Benteng mengetahui keberadaan PMI, dapat bekerjasama dengan baik ke PMI. “Kalau bisa, tenaga PMI yang tersedia di Benteng, dapat diandalkan dalam kegiatan social, termasuk untuk membantu bencana alam,” terang Sekda. Ia menambahkan, PMI telah menurunkan tenaga sukarela dalam upaya pencarian warga yang hanyut di Bang Haji dan di Kota Nyiur Taba Penanjung. Hal itu tetap akan berlanjut, mengedepankan peranan dan fungsi PMI terbentuk di Benteng. “Tahun ini juga akan diberikan pendidikan dan pelatihan lagi kepada tim sukarela PMI Benteng, dengan harapan kerjanya meningkat,” tuturnya.(111)
Siapkan Diklat PMI
Rabu 20-08-2014,16:20 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :