CURUP, BE - Pembahasan rancangan APBD tahun anggaran 2013 akan digelar terbuka, dan bisa diikuti bahkan dipantau oleh masyarakat umum, lembaga swadaya masyarakat bahkan wartawan. \"Asal jelas asalnya dari mana, silakan mengikuti pembahasan APBD. Kita tidak menggelar pembahasan secara tertutup,\" tegas Ketua Fraksi Partai Golkar Yurizal, M. BE Hal ini sambung Yurizal, untuk mewujudkan transparansi dalam pembahasan anggaran yang ditujukan untuk kepentingan masyarakat. \"Kita akan mulai pada pembahasan tahun anggaran 2013 untuk transparan dalam pembahasan, warga RL asal jelas asalnya silakan ikut hadir dalam pembahasan. Jika dilarang, kami dari Fraksi Golkar sepakat tidak akan ikut membahas anggaran,\" ujarnya. Masyarakat, sambung Yurizal, harus tahu bagaimana pembahasan anggaran dilakukan sehingga menjadi peraturan daerah dan buku APBD yang menjadi pedoman pembangunan selama satu tahun anggaran. Di bagian lain, Yurizal juga menyinggung pembahasan kebutuhan dasar masyarakat. Salah satunya pelayanan penyediaan air bersih untuk masyarakat oleh PDAM RL. \"Kami ingin nantinya dalam pembahasan anggaran PDAM benar-benar memberikan kebutuhan anggaran yang riil, yang menjamin pelayanan dasar dalam hal ini air bersih tidak macet lagi,\" tegasnya. Karena air bersih merupakan kebutuhan dasar masyarakat yang wajib untuk dipenuhi. \"Untuk warga yang mampu, mungkin bisa saja beli sumur bor, tapi yang tidak mampu, mereka sangat mengandalkan air bersih dari PDAM, khususnya daerah yang sulit air,\" ungkap Yurizal lagi. (999)
Pembahasan APBD Terbuka Umum
Kamis 20-12-2012,14:17 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :