Bendera Mulai Marak Dijual

Selasa 05-08-2014,19:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

ARGA MAKMUR, BE -  Mendekati hari peringatan proklamasi 17 Agustus, penjualan bendera Merah Putih sudah marak dijual. Salah satunya terlihat di jalan lintas bundaran Arga Makmur.  Ratusan bendera  berkibaran dijual pedagang. Salah satu penjual bendera Ujang (38) warga kabupaten Bandung mengatakan sudah terbiasa menjual bendera setiap 17 Agustus di lokasi bundaran Arga Makmur.  \"Bendera ini saya bawa dari kabupaten Bandung, dan sudah tiga tahun terakhir ini saya bersama rekan saya jual bendera di bundaran Arga Makmur ini,\" jelasnya. Ujang mengaku membawa sekitar 40 kodi dan bendera biasanya sebelum 17 Agustus sudah laris manis terjual. Dan diakui Ujang penjualan bendera itu merupakan rezeki tahunan untuk dirinya bersama rekannya. Bendera berbagai ukuran itu dijual dengan harga bervariasi, dari Rp 5 ribu hingga RP 250 ribu. Harga ditentukan berdasarkan ukuran dan motif bendera. \"Untungnya pun cukup lumayan hingga puluhan juta. Kalau cepat laris ya kami pulang, kesini hanya untuk jual bendera saja sebagai pekerjaan rutin kami tiap tahun,\" pungkasnya Ujang mengaku mengeluarkan modal cukup besar untuk menjual bendera tersebut, mencapai Rp 12 juta. Bila semua bendera yang dijajakan habis,  keuntungan yang diperoleh Ujang dan rekannya cukup lumayan. Mereka bisa meraup keuntungan mencapai Rp 20 juta. (117)

Tags :
Kategori :

Terkait