BENGKULU, BE - Ternyata program Salat Zuhur berjemaah berhadiah bukan hanya berlangsung untuk jemaah yang rajin salat di Masjid At Taqwa. Niat baik Walikota Bengkulu Helmi Hasan, SE melalui program Pemda Kota Bengkulu itu juga berlaku di semua masjid di Kota Bengkulu.
Seperti Jumat kemarin (25/4), Walikota Bengkulu beserta panitia program salat berhadiah langsung menyerahkan satu Mobil Innova untuk jemaah masjid Besar Al Barakah Kecamatan Muara Bangkahulu Jalan Bhakti Dharma Wanita Nomor 1a. Mobil itu diperuntukan untuk jemaah yang paling rajin beribadah salat Zuhur setiap hari Senin.
“Jadi untuk diketahui tidak hanya salat di At Taqwa saja dapat hadiah, program memakmurkan masjid ini juga dilaksanakan di tingkat kecamatan dan kelurahan se-Kota Bengkulu. Ini giliran Masjid Besar Al Barakah, sebelumnya Masjid Al Khair Kebun Kenanga yang mendapatkan bantuan hadiah dari donatur melalui Pemkot,” ujar Walikota Bengkulu H Helmi Hasan SE.
Lanjutnya bahwa teknis pembagian hadiah ini diserahkan langsung ke pengurus masjid dan masyarakat di Kecamatan Muara Bangkahulu. Sehingga Pemda kota tidak campur tangan dalam proses perhitungan. “Kami (Pemkot) hanya memberikan fasilitas program saja. Kalau teknisnya terkait penyelenggaraannya, ya silakan panitia dan masyarakat menyepakati,” terangnya.
Terpisah Kemenag Kota Bengkulu Mukhlisuddin yang juga hadir menambahkan bahwa rencana diselenggarakannya program salat berhadiah ini sudah disepakati masyarakat dan sosialisasi sudah disampaikan beberapa hari lalu.
“Program ini sudah disepakati, jadi pelaksanaannya yakni salat Zuhur setiap Senin, masyarakat yang memilih waktu untuk salat yang dinilai tersebut. Ya teknisnya sama dengan program salat Zuhur berjamaah di At Taqwa. Jemaah yang salat sebanyak 52 kali tanpa putus berhak mendapatkan hadiah. Tidak menutup kemungkinan semua masjid di Kota Bengkulu juga akan menyelenggarakan program ini,\" tutupnya. (009/adv)