DORTMUND - Pekan kesebelas Bundesliga menjadi ajang pesta gol bagi Borussia Dortmund. Tim berjuluk Kuning Hitam itu tampil garang saat membekap Stuttgart dengan skor supertelak 6-1 (2-1) dalam laga yang dilangsungkan di Stadion Signa Iduna Park, Dortmund, Sabtu (2/11) dini hari.
Tapi publik tuan rumah sempat dikejutkan sang lawan. Di menit ke-13, Karim Haggui mencetal gol untuk membuat Stuttgart unggul. Untungnya, para pemain Dortmund langsung memberi respon cepat.
Enam menit berselang Dortmund menyamakan kedudukan lewat gol Sokratis Papastathopoulos. Dortmund berbalik unggul ketika Marco Reus sukses menceploskan bola di menit ke-22. Tapi itu adalah gol terakhir di babak pertama.
Dortmund meningkatkan intensitas serangan di babak kedua. Pertahanan Stuttgart pun menjadi bulan-bulanan tim racikan Jurgen Klopp. Hasilnya, Robert Lewandowski memperbesar keunggulan Dortmund delapan menit setelah jeda.
Dua menit berselang, Lewandowski mencetak gol keduanya di pertandingan tersebut. Seakan belum puas, pemain asal Polandia itu mencetak gol ketiga alias hat-trick pada menit ke-72.
Pierre-Emerick Aubameyang menutup pesta Dortmund setelah berhasil menjaringkan gol di menit ke-81. Dengan kemenangan itu, Dortmund untuk sementara melesat ke pucuk klasemen dengan koleksi 28 angka. Sementara, Stuttgart terdampar di urutan kesembilan dengan 13 poin. (jos/jpnn)