Bongkar Material, Dump Truck Terbalik

Rabu 23-10-2013,17:45 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

LEBONG UTARA, BE - Kecelakaan tunggal terjadi diruas jalan Terminal-Talang Ulu Kecamatan Lebong Utara pada Selasa (22/10) kemarin sekitar pukul 15.15 WIB. Mobil dump truck jenis Toyota Dyna BD 8545 AU yang dikendarai Al (35) warga Medan, Sumatera Utara tersebut terbalik saat hendak membongkar muatan yang berisi material tanah yang diambil dari proyek pekerjaan pelebaran jalan Tanjung Agung-Talang Ulu. Berdasarkan pantauan langsung di lapangan, mobil yang merupakan angkutan material proyek dalam kota yang dikerjakan oleh PT Karya Multi Mandiri tersebut membawa muatan berupa tanah sekitar 6 kubik. Material tanah tersebut dibawa ke Desa Talang Ulu untuk menimbun tanah milik warga sekitar. Namun saat ingin bongkar muatan, tiba-tiba truk tiba-tiba oleng dan terbalik ke arah kanan. Diduga kejadian ini terjadi akibat ban sebelah kanan mobil tersebut amblas keluar sisi jalan, ditambah lagi saat itu di sekitar lokasi kejadian sedang diguyur hujan sehingga mengakibatkan jalan menjadi licin. \"Saya tadi baru mau menurunkan material tanah, jadi saat bak truck terangkat untuk menurunkan material tanah, tiba-tiba mobil tidak stabil. Diduga ban belakang bagian kanan amblas ke tanah sehingga membuat truck ini terguling ke arah kanan,\" jelas Al kepada wartawan dilokasi kejadian. Tak ada korban dalam kejadian tersebut, namun dengan adanya kejadian tersebut sempat memacetkan arus lalu lintas dan menjadi tontonan warga yang ingin melihat proses evakuasi kendaraan tersebut. Akhirnya sekitar 30 menit, mobil dump truck tersebut bisa dievakuasi dengan cara ditarik dengan rantai menggunakan kendaraan jenis fuso. Adanya laporan kecelakaan tunggal tersebut, anggota Satlantas Polres Lebong bersama anggota Polsek Lebong Utara langsung turun kelokasi kejadian untuk mengatur arus lalu lintas yang sempat macet tersebut, namun setelah truck dievakuasi arus lalu lintas menjadi lancar kembali. \"Setelah mendapatkan laporan, anggota kita langsung menuju lokasi kejadian. Tak ada korban dalam kejadian tersebut, dan kendaraan juga sudah berhasil dievakuasi. Kita himbau kepada seluruh pengendara untuk berhati-hati apalagi saat ini kondisi jalan licin akibat hujan,\" kata Kapolres Lebong AKBP Roh Hadi SIK melalui Kasat Lantas Iptu Rikky Operiadi SSos kepada wartawan kemarin.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait