Poling Jabatan Berlaku untuk Semua

Selasa 08-10-2013,11:45 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TUBEI, BE - Adanya rencana Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi untuk melakukan poling jabatan dalam pemilihan Sekretaris Daerah (Sekda) ternyata tidak hanya berlaku untuk pemilihan Sekda. Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi mengungkapkan jika poling jabatan tersebut berlaku untuk semua Kepala SKPD yang ada di Kabupaten Lebong, bahkan termasuk kepala sekolah. \"Bukan hanya sekda saja yang saya berlakukan poling. Nanti untuk Kepala Dinas juga akan saya terapkan, jadi PNS dilingkungan Dinas tersebutlah yang akan memilih siapa yang pantas untuk menjadi pimpinannya. Bahkan saya akan memberikan poling kepada PNS di dinas instansi apakah mereka masih menginginkan Kepala Dinas yang sekarang atau mereka meminta untuk diganti,\" ungkap Bupati. Dijelaskan Bupati, dengan dilakukannya poling jabatan tersebut maka diharapkan Kepala Dinas yang menjabat nantinya memang benar-benar disukai, serta kepala Dinas gtersebut juga akan memiliki rasa tanggung jawab dan dekat kepada bawahannya. \"Na ini saya banyak mendapatkan masukan jika ada di beberapa dinas yang tidak setuju dengan kepala dinas yang saat ini, untuk itu saya akan coba menggunakan poling jabatan tersebut termasuk untuk memilih kepala sekolah,\" jelas Bupati. Selain itu, Bupati juga mengakui jika pada bulan Oktober 2013 ini dirinya kembali akan melakukan pergeseran atau mutasi di lingkungan Pemda Lebong. Bahkan ada beberapa Plt yang akan di definitifkan serta ada yang bakal diganti. \"Rencana kita Oktober ini akan ada mutasi lagi, selain itu kita juga akan meninjau ulang dinas yang masih dijabat Plt, Ada yang kita definitifkan dan ada yang kita ganti. Hal ini kita lihat dari kinerjanya selama ini. Siapa saja yang akan dimutasi, kita lihat saja nanti,\" pungkasnya.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait