Empat Kasus Rabies Negatif

Senin 07-10-2013,15:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPAHIANG, BE - Sebanyak 4 kasus gigitan anjing di Kepahiang tahun ini seluruhnya negatif menularkan rabies. Hal ini seperti disampaikan oleh Kadis Disnkan Kepahiang Ir Romli A Gani MSi melalui kabid Keswan dan Kesmavet Hernawan Amd. \"Ditahun 2013 ini jumlah kasus gigitan hewan kepada manusia sebanyak 4 kasus, namun seluruhnya negativ rabies,\" ujarnya. Dikatakannya, kasus gigitan anjing kepada manusia ini tertutama terjadi pada anjing liar yang tidak ada pemiliknya. \"Rata-rata gigitan dilakukan oleh anjing liar tanpa pemiliknya,\" jelasnya. Menurutnya, tidak adanya gigitan anjing yang menyebabkan rabies ini tidak terlepas dari upaya pihaknya selau melaksanakan sosialisasi pemberian vaksin anti rabies terhadap hewan liar khususnya anjing. \"Selain pemberian vaksin, kita juga melakukan eliminasi terhadap hewan liar. Hal inilah yang kita duga dapat mencegah penularan rabies yakni dengan sistem jemput bola,\" katanya. Sementara itu, mengenai kesiapan pihak Disnakan dalam mempersiapkan hewan kurban menjelang hari taya Idul Adha ini. Sejauh ini bisa dipastikan hewan kurban diKepahiang dalam hal ini sapi terbebas dari kasus sapi ngorok. \"Untuk pengecekan hewan kurban akan kita lakukan pada H-2 lebaran. Tetapi kita pastikan hewan kurban yang kita miliki terbebas dari kasus sapi ngorok,\" tandasnya. (505)

Tags :
Kategori :

Terkait