Pendaftar Agen Sosialisasi 4 Orang

Rabu 25-09-2013,18:52 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENTENG, BE - Komisioner KPU Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Drs BJ Karneli, mengatakan  saat ini sudah ada sekitar 4 orang  mendaftar, untuk menjadi sebagai agen sosialisasi. Mitra kerja KPU dalam menekan angka Golput (Golongan putih) dalam pelaksanaan Pemilihan legistatif (Pilleg) tahun 2014 mendatang. \" Cukup banyak peminatnya agen  sosialisasi ini. Untuk saat ini pendaftar sudah mencapai sebanyak 4 orang,\" ungkap Bj. Karneli. Agen sosialisasi ini dibutuhkan sebanyak 15 orang. Dengan digaji sebesar Rp 300 ribu/orang, yang bersumber dari APBN. Kegiatannya dibiayai langsung oleh KPU RI. Untuk 2 kecamatan dikawal oleh 3 orang agen sosialisasi ini. Kinerjanya cukup mudah hanya mengobrol dengan para pemilih yang tidak begitu antusias dengan pelaksanaan /pesta demokrasi tersebut. \" Tugas untuk agen sosialisasi ini sosialisasi pada pemilih formula,\" tandasnya. Sebelum diterjunkan kelapangan para agen sosialisasi dibekali terlebih dahulu, paling tidak sehari. Pembekalan itu, terkait materi pemilih fomula, golput dan rendahnya tingkat keinginan  masyarakat dalam pesta demokrasi tersebut. Kemudian, baru diterjunkan kelapangan. Hal itu, bertujuan untuk mengurangi atau mengantisipasi tingkat pemilih dalam pesta demokrasi tersebut. \"  Untuk persyaratan agen sosialisasi ini sama dengan relawan demokrasi, seperti warga negara Indonesia, tamatan SMA dan lainnya,\" tambahnya. Masa kerja dari agen sosialisasi tersebut selama 2 bulan, terhitung dari bulan Nopember hingga Desember. Untuk periode Januari 2014 hingga Pileg nanti, diganti dengan relawan demokrasi, yang kerjanya hampir mirip dengan agen sosialisasi ini.  (111) 

Tags :
Kategori :

Terkait