Ahmad Dhani mengatakan, tidak akan membawa Dul ke Singapura dalam kondisi emergency. Sebab hal itu akan membuat Dul semakin shock pascakecelakaan.
\"Dari kemarin saya belum setuju Dul dibawa ke Singapura karena cedera tulang belakangnya itu cukup parah. Saya pun tidak kepengen Dul pergi ke Singapura dalam keadaan emergency,\" kata Ahmad Dhani saat ditemui di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI) Jakarta Selatan, Kamis (11/9).
Ia mengungkapkan, Dul mengalami kemajuan dalam kondisi kesehatannya. Tapi dia mengakui bahwa kemajuan tersebut tidak berlangsung secara cepat.
Dhani menjelaskan, operasi kelima di tulang belakang nomor 7 dan 8 sudah diaksanakan Rabu (11/9) malam. Tapi apakah akan ada kelanjutan operasi atau tidak Dhani juga belum mengetahuinya.
\"Operasi lanjutan bergantung pada temuan. Mudah-mudahan tidak ada temuan lain karena Dul ini kan mendapat multi trauma,\" harap Dhani. (abu/jpnn)