PKL Pasar Atas Ditertibkan

Senin 05-08-2013,16:37 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Kondisi pasar Atas Curup kembali tidak tertata dengan tertib. Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) kembali memanfatkan lokasi parkir dan badan jalan sebagai lokasi untuk berjualan. Kondisi itu kembali mendesak Satuan Polisi Pamong Praja (SatPol PP) Kabupaten Rejang Lebong (RL) untuk melakukan penertiban pedagang kaki lima yang tetap membandel. “ Paling lambat, penertiban akan kita lakukan pada H-1 pelaksanaan Idul Fitri 1434 H, badan jalan yang digunakan untuk berjualan memang telah membuat kemacetan,” tegas Kepala Kantor Satpol PP, Rektor Vande Armada, minggu (04/08). Dijelaskan Rektor, tindakan ini dilakukan sebagai upaya menanggapi keluhan masyarakat atas kondisi pasar tumpah atau membludaknya jumlah pedagang kaki lima yang berjualan di sembarang lokasi dikedua pasar tersebut. “Memang saat ini, para pedagang itu sudah berjualan di areal parkir pasar atau tepatnya di atas badan jalan Adfe Irma Nasution. Sehingga, jalan menjadi semakin sempit dan sangat rentan kemacetan,” ujar Rektor. Hanya saja, Penertiban akan dilakukan oleh tim gabungan dari sat Pol PP, TNI, Polri, Dinas Koperasi Ukm dan perindag, Dinas perhubungan komunikasi dan informatika, serta kepala pasar dan Dinas Pendapatan Daerah RL. “Selain menghindari kemacetan jalan, penertiban juga dilakukan untuk menjaga keindahan, tata kota serta ketertiban di kedua pasar andalan RL yakni pasat Bang Mego dan Pasar Atas,” ungkap Rektor. (999)

Tags :
Kategori :

Terkait