Polda Ajak Teladani Pandawa

Minggu 30-06-2013,13:00 WIB
Reporter : redaksi
Editor : redaksi

BENGKULU, BE - Pagelaran wayang kulit semalam suntuk dengan lakon Babat Alas Marto/Amarto Binangun yang digelar Polda Bengkulu tadi malam berlangsung meriah. tak hanya dihadiri pejabat teras Polda dan unsur muspida, tapi juga organisasi masyarakat Jawa serta warga masyarakat pecinta seni wayang. Mereka memadati acara yang dipusatkan di depan Kantor Mapolda Bengkulu. Terlebih lagi dalang kondang Ki Gatot Tetuko Mantep Sudarsono (putra Ki Manteb Sudarsono) dari Surakarta, Jawa Tengah memandu langsung pagelaran diiringi Swarawati Suci Ofita Dewi dan Lidya Ningsih dari ISI Solo Jawa Tengah. Acara semakin semarak dengan pesta kembang api yang mewarnai langit malam. Penyerahan wayang Bima secara simbolis dilakukan Ketua Bhayangkari Polda Bengkulu Hj Indah Lestari Mokalu SH kepada dalang Ki Gatot Tetuko Mantep Sudarsono. Dalam kesempatan itu Wakapolda Bengkulu Kombes Pol Drs Misran Musa menyampaikan mengajak semua mengambil pelajaran dari pagelaran wayang yang mengambil lakon Babat Alas Amarto/Amarto Binangun. Terutama anggota Polri untuk responsif dan mendengarkan suara msyarakat. Jangan sewenang-wenang dan menyalahgunakan kekuasaan.\"(Pesan dari Pagelaran wayang) ini sangat relevan kita terapkan dalam kehidupan dewasa ini. Agar kita semua bekerja dengan baik dan benar sesuai aturan. Lebih mengutamakan pelayanan masyarakat,\" ucapnya menyampaikan sambutan Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs AJ Benny Mokalu. Kisah Panwada juga patut diteladani. Sebab, apa yang dilakukan Pandawa tidak jauh berbeda dengan senior-senior yangtelah membangun Polda Bengkulu dari Polwil Bengkulu.\"Seandainya mereka menyerah serta menggantungkan harapan pada berbagai fasilitas, kemungkinan sukses akan jauh dari apa yang dapat dicapai,\" tuturnya. Pagelaran wayang kulit ini juga dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-67 yang jatuh pada 1 Juli mendatang. Media wayang ini, terang dia, bisa menjadi media sosialisasi kepada masyarakat dan anggota Polri untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban.\"Sesuai dengan tema HUT Bhayangkara sinergisitas kemitraan dan anti KKN mewujudkan pelayanan prima, penegakan hukum dan Kamdagri Mantap dalam rangka menyukseskan Pemilu 2014,\" katanya.(618)

Tags :
Kategori :

Terkait