TAIS, BE- Tim Seleksi (Timsel) Anggota Komisi Pemilihan Umum(KPU) Seluma, dalam waktu dekat akan mengumumkan 20 besar peserta seleksi. \"Jika tak ada halangan, Senin atau Selasa kita akan mengumumkan mereka yang telah lulus 20 besar dan itu masih dalam proses,\"ujar Arman Kasubbag Timsel KPU Seluma.
Disampaikannya, nama-nama 20 orang tersebut nantiKnya akan disampaikan ke KPU RI. Pihak yang menentukan 5 orang anggota KPU Seluma yang. Mereka yang lolos setelah mengikuti serangkaian tes tertulis, kesehatan maupun tes psikotes. Dari serangkaian ini jika mendapatkan rekomendasi dari ketiga rangkaian ini maka peserta bisa dipastikan untuk bisa masuk dalam 20 besar.
\" Kita akan mengikuti arahan dari setiap ujian yang dilakukan, jika terdapat dan tidak ada rekomendasi untuk lolos maka kita tidak bisa meloloskannya,\" terangnya.
Bebernya lagi, terpenting saat ini bisa di pastikan bahwa satu peserta dalam seleksi psikotes dahulu tidak hadir dengan alasan mengikuti proses pernikahan anaknya beberapa waktu lalu. Atas nama Jahuti SAg. Yang bersangkutan secara otomatis mengundurkan diri dan pada tahapan ini yang bersangkutan tidak direkomendasikan untuk lulus ketahap selanjutnya. \"Meskipun demikian kita tetap mengacu pada peraturan KPU,\"terangnya. (333)