Ustadz Solmed Ragu Bisa Temani Persalinan Istri

Senin 06-05-2013,14:43 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

April Jasmine akan melahirkan putra pertamanya, Agustus mendatang. Meski begitu, Ustadz Solmed mengaku ragu bisa menemani saat persalinan nanti. \"Ya minimal saya datang lah. Enggak tahu saya menemani atau tidak saat persalinannya. Saya jujur saja enggak kuat ngelihat darah,\" kata Ustadz Solmed di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu 5 Mei 2013. Sahabat mendiang Ustadz Jefri Al Buchory itu pun berharap istrinya bisa melahirkan normal. Namun, dia tetap menyerahkan kepada Tuhan. \"Maunya sih normal, kalau normal kan (istri) katanya sempurna jadi ibu. Tapi ya enggak tahu ya. Normal apa enggak kan tergantung berat si bayi juga. Lebar pinggangnya mencukupi apa enggak,\" ungkapnya. Pria berdarah Batak ini mengaku tidak mudah menjadi ayah, dibutuhkan tanggung jawab besar. Namun dia akan belajar mengurus bayi.   \"Biar lah urusan popok, dan mandiin urusan ibu-ibu,\" tutupnya, tertawa.

Tags :
Kategori :

Terkait