BENGKULUEKSPRESS.COM - Plt Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah, menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, pelaku usaha, dan akademisi dalam memajukan perekonomian masyarakat Bengkulu.
Hal tersebut disampaikan dalam pembukaan Musyawarah Wilayah (Muswil) Himpunan Pengusaha KAHMI (HIPKA) Bengkulu, Sabtu (11/1/2025) kemarin di salah satu Hotel di Bengkulu.
Rosjonsyah menyatakan, Pemerintah Provinsi Bengkulu siap memberikan dukungan penuh untuk memperkuat sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Dukungan tersebut mencakup penyusunan regulasi yang ramah usaha, penguatan infrastruktur, hingga penyediaan akses pembiayaan.
BACA JUGA:Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif, Samapta Polresta Bengkulu Patroli ke Lokasi Strategis
BACA JUGA:Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unived Gelar Pengabdian Masyarakat ke SMAN 7 Kota Bengkulu
"Keberhasilan ini tidak mungkin tercapai tanpa peran aktif semua pihak, terutama HIPKA sebagai organisasi yang menaungi para pelaku usaha," ujar Rosjonsyah
Menurut Rosjonsyah, kewirausahaan berbasis potensi lokal adalah kunci utama untuk memperkuat fondasi ekonomi daerah.
Ia menyoroti sektor pertanian, perikanan, pariwisata, dan industri kreatif sebagai bidang yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan.
"Kita harus mampu menggali, mengolah, dan memanfaatkan potensi Bengkulu dengan maksimal agar ekonomi masyarakat dapat tumbuh secara berkelanjutan,” tambahnya.
Plt Gubernur Bengkulu ini berharap Muswil HIPKA tidak hanya menjadi ajang memilih kepengurusan baru, tetapi juga menjadi momentum strategis untuk merumuskan langkah-langkah konkret dalam mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis kewirausahaan.
Melalui sinergi ini, Pemerintah Provinsi Bengkulu berharap dapat menciptakan ekosistem ekonomi yang kuat dan inklusif, sekaligus memaksimalkan potensi lokal untuk kesejahteraan masyarakat.
“Dengan terpilihnya kepengurusan baru, saya berharap organisasi ini dipimpin oleh sosok visioner yang mampu berkolaborasi erat dengan pemerintah daerah demi kemajuan ekonomi masyarakat,” tutupnya. (Tri)