Edukasi Pasar Modal Indonesia Dihadiri Puluhan Ribu Calon Investor Saham

Senin 11-11-2024,14:42 WIB
Reporter : Tri Yulianti
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Capital Market Summit & Expo (CMSE) 2024 berhasil diselenggarakan oleh PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dari Kamis (7/11/2024) hingga Sabtu (9/11/2024), bertempat di Lobby dan Main Hall BEI, Jakarta.

Acara bertema Aku Investor Saham ini menjadi ajang edukasi inklusi pasar modal yang mendapat antusiasme besar dari publik. Selama tiga hari, CMSE 2024 tercatat dihadiri oleh 43.008 pengunjung baik secara luring maupun daring, meningkat 146,52% dari tahun lalu yang hanya dihadiri oleh 17.446 pengunjung.

Jumlah pendaftar CMSE 2024 mencapai 12.229 orang, meningkat 44,82% dari tahun lalu. Acara ini memfasilitasi edukasi finansial dengan dukungan penuh dari berbagai pemangku kepentingan pasar modal. 

Total pengunjung yang hadir di lokasi mencapai 7.716 orang, sedangkan peserta daring mencapai 35.292 penonton di YouTube BEI.

BACA JUGA:KSPM FEB Universitas Bengkulu Tingkatkan Literasi Investasi, Fokus pada Generasi Muda

BACA JUGA:IDX Kembali Gelar Sekolah Pasar Modal di Bengkulu

Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik mengungkapkan bahwa partisipasi pengunjung dan stakeholders tahun ini sangat signifikan. 

Sebanyak 86 booth dari 94 exhibitor, termasuk OJK, Self-Regulatory Organization, Perusahaan Efek, Manajer Investasi, serta UMKM turut memeriahkan CMSE 2024. Ini melampaui tahun lalu dengan 65 booth dan 83 exhibitor. 

"CMSE 2024 juga menghadirkan sembilan seminar dan workshop yang diisi 34 pakar pasar modal yang menarik minat ribuan pengunjung," kata Jeffrey, Senin (11/11/2024)

Pada hari pertama, seminar utama Kabinet Baru, Peluang Investasi Baru menghadirkan pakar ekonomi Prof Dian Masyita dan investor Lo Kheng Hong. 

Sesi ini memberikan pandangan optimis mengenai potensi investasi di Indonesia. Selain itu, CEO Talks dengan tema Investasi Pasar Modal, Emang Boleh Segampang Itu? mendiskusikan kemudahan investasi di pasar modal melalui platform digital.

Hari kedua CMSE 2024 menampilkan talk show Gearing Up Companies for the Evolving Investor Landscape, diikuti oleh diskusi investasi syariah “Smart Invest, Cuan No Stress.

Dikesempatan yang sama, BEI juga mengumumkan pemenang Investor Reward Program 2024, memberikan penghargaan kepada anggota bursa yang berkontribusi aktif selama program.

Pada hari terakhir, CMSE 2024 menghadirkan talk show tentang produk non-saham seperti Structured Warrant dan Single Stock Futures. Sesi lainnya, Cerdas Finansial untuk Keluarga Bahagia, dihadiri oleh public figure seperti Adrian Maulana dan Donna Agnesia yang berbagi tentang pentingnya literasi keuangan dalam keluarga. Rangkaian acara ini ditutup dengan penampilan istimewa dari Virzha.

Direktur Utama BEI Iman Rachman menyampaikan bahwa keberhasilan CMSE 2024 menunjukkan komitmen BEI dalam meningkatkan literasi keuangan dan inklusi di pasar modal. 

Kategori :