Pisang juga merupakan makanan yang sangat baik untuk membantu meningkatkan imunitas anak karena kaya akan vitamin B6. Kekurangan vitamin B6, meski dalam kadar sedang, dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh.
Pisang juga merupakan pilihan yang cocok untuk balita. Pisang bisa dimakan sebagai buah utuh atau ditambahkan ke sereal atau smoothie.
3. Wortel
Wortel juga merupakan makanan untuk sistem kekebalan tubuh anak-anak dan merupakan sayuran bergizi yang dikenal luas manfaatnya bagi kesehatan.
BACA JUGA:Tanda Penyakit Muncul, Kenali Segera 10 Penyebab Sakit Perut Kanan Bawah
BACA JUGA:Saat Dilanda Gundah Gulana, Amalkan Doa Penenang Hati Berikut
Selain mengandung vitamin A, wortel juga banyak mengandung nutrisi lain seperti vitamin B, vitamin K, dan potasium.
Nutrisi ini berperan penting dalam meningkatkan kesehatan sistem kekebalan tubuh, jantung, paru-paru dan menjaga kesehatan mata.
4. Brokoli
Brokoli mengandung berbagai nutrisi seperti protein, karbohidrat, serta kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, mangan, vitamin A, vitamin B, vitamin C dan vitamin K. Brokoli Hijau juga tergolong rendah kalori.
Brokoli kaya akan vitamin C dan senyawa antioksidan serta merupakan makanan yang sangat baik untuk meningkatkan imunitas anak.
BACA JUGA:Deretan Makanan Penambah Darah Pencegah Anemia
BACA JUGA:5 Cara Ini Bisa Bantu Anda Untuk Mengatasi dan Menghindar dari Pasangan yang Abusive
Berkat komponennya, sayuran ini melawan radikal bebas, mengusir kuman penyebab infeksi, dan memperkuat jaringan tubuh anak.
5. Pepaya
Pepaya (Carica papaya L.) merupakan buah yang bergizi dan memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan termasuk meningkatkan kekebalan tubuh.