Simak 10 Android TV yang Dapat Memberikan Pengalaman Baru Dalam Menonton

Minggu 06-10-2024,13:03 WIB
Reporter : Fitri Nugroho
Editor : Rajman Azhar

BACA JUGA:Lebih Mudah dan Efisienm, Begini Cara Mengirim Pesan WhatsApp Lewat Google Assistant

BACA JUGA:Tak Mau Dipantau Oleh Google Saat Berselancar di Internet? Begini Caranya

Misalnya, jika pengguna menemukan video YouTube atau film di aplikasi Netflix pada smartphone, mereka bisa langsung memindahkannya ke layar TV tanpa perlu kabel tambahan. 

Fitur ini bekerja dengan berbagai aplikasi yang mendukung Chromecast, seperti Google Photos untuk menampilkan foto keluarga​. 

3. Akses ke Google Play Store

Dilansir dari laman Business Insider, tidak seperti beberapa platform smart TV lain yang terbatas pada aplikasi bawaannya, Android TV memberi akses penuh ke Google Play Store. 

Pengguna dapat mengunduh berbagai aplikasi hiburan seperti Netflix, YouTube, Spotify, hingga game seperti Asphalt dan Minecraft. 

Hal ini menjadikan Android TV fleksibel untuk berbagai kebutuhan, dari menonton film hingga bermain game ringan. 

BACA JUGA:Ini 7 Penyebab Kenapa Link di WhatsApp Tidak Bisa Dibuka

BACA JUGA:Ternyata Mudah, Begini Cara Buat Virtual Hug Lewat Vidu AI Studio yang Viral di TikTok

4. Update Berkala dan Kompatibilitas yang Luas

Android TV terus diperbarui oleh Google, sehingga pengguna bisa menikmati fitur-fitur terbaru tanpa perlu mengganti perangkat. 

Platform ini juga kompatibel dengan berbagai merek TV seperti Sony, TCL, dan Hisense, sehingga pengguna memiliki banyak pilihan sesuai preferensi dan budget​.

5. Google TV Interface

Dengan adanya Google TV sebagai antarmuka baru yang lebih intuitif, Android TV semakin menarik. 

Google TV menggunakan teknologi machine learning dan Google Knowledge Graph untuk memberikan rekomendasi konten yang lebih akurat berdasarkan preferensi pengguna. 

Kategori :