Anda juga bisa menggunakan minyak kelapa sebagai bahan eksfoliasi pada kulit. Selain itu kandungan asam lemak jenuh di dalamnya dapat membuat kulit menjadi lembut.
Lemak tersebut mampu melembapkan ketika minyak kelapa terserap melalui pori-pori kulit. Kandungan vitamin E dapat memperbaiki kulit dan memproteksi kulit agar tidak pecah-pecah atau retak.
3. Minyak jarak
Selain minyak kelapa, minyak jarak (castor oil) dikenal memiliki berbagai manfaat untuk kulit, termasuk potensi untuk membantu mengurangi tampilan stretch marks.
Stretch marks adalah garis-garis pada kulit yang muncul akibat peregangan kulit yang cepat, biasanya terkait dengan kehamilan, kenaikan berat badan, atau pertumbuhan cepat.
BACA JUGA:Benarkah Minum setelah Makan Tidak Baik untuk Kesehatan?
BACA JUGA:Layak Dikonsumsi dan Menyehatkan: Ini Dia Biji-Bijian yang Rendah Karbohidrat
Selain itu, ada pula asam risinoleat sangat baik untuk diaplikasikan pada kulit. Caranya adalah oleskan minyak jarak pada area yang rentan stretch mark sekitar 5 sampai 10 menit.
4. Vitamin C
Vitamin C adalah antioksidan kuat yang dikenal untuk manfaatnya dalam perawatan kulit, termasuk potensinya dalam membantu mengurangi tampilan stretch marks.
Meskipun vitamin C mungkin tidak sepenuhnya menghilangkan stretch marks, penggunaannya dapat membantu mencerahkan dan memperbaiki tampilan kulit yang terkena stretch marks.
5. Lidah buaya
Cara menghilangkan strech mark secara alami bisa dengan mengguanakan lidah buaya. Lidah buaya, yang mengandung banyak khasiat untuk perawatan kulit dan rambut.
BACA JUGA:Penyebab Penyakit Busung Lapar dan Cara Perawatannya
BACA JUGA:Biar Tahu! Ini Gejala Alergi Dingin pada Anak dan Pencegahannya
Lidah buaya mengandung vitamin A, C, E serta berbagai kandungan lainnya seperti potassium dan niacin.