Ternyata Ada Golongan Ahli Ibadah yang Bangkrut di Hari Kiamat, Ustaz Khalid Basalamah Jelaskan Siapa Mereka

Kamis 08-08-2024,07:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

Rasulullah SAW menjelaskan bahwa orang yang sebenarnya bangkrut adalah umatnya yang datang pada hari kiamat dengan membawa pahala sholat, puasa, dan zakat.

Namun, mereka juga membawa dosa-dosa terhadap orang lain, seperti menggunjing, memfitnah, atau menzalimi orang lain.

"Dosa karena pernah mencaci maki si Fulan, menuduh si Fulan, memakan harta si Fulan, mengalirkan darah si Fulan, dan memukul si Fulan. Lalu dosa dosa itu ditebus dengan kebaikan-kebaikannya," jelas Ustaz Khalid Basalamah.

"Jika kebaikan-kebaikannya telah habis sebelum menyelesaikan kewajibannya, maka keburukan-keburukan orang yang terzalimi ditimpakan kepadanya kemudian dilemparkan ia ke dalam neraka," papar Ustaz Khalid Basalamah.

Adapun hadits yang dimaksud Ustaz Khalid Basalamah tersebut adalah:

"Rasulullah bersabda: "Tahukah kamu, siapakah yang dinamakan muflis (orang yang bangkrut)?". Sahabat menjawab: "Orang yang bangkrut menurut kami ialah orang yang tidak punya dirham (uang) dan tidak pula punya harta benda,"

Sabda Nabi: "Sesungguhnya orang yang bangkrut dari umatku datang dihari kiamat membawa salat, puasa dan zakat. Dia datang pernah mencaci orang ini, menuduh (mencemarkan nama baik) orang ini, memakan (dengan tidak menurut jalan yang halal) akan harta orang ini, menumpahkan darah orang ini dan memukul orang ini.

BACA JUGA:Amalan Utama Bulan Muharram, Ustaz Khalid Basalamah Jelaskan Hikmahnya

BACA JUGA:Ingin Mengusir Jin Khodam yang Melekat dalam Tubuh, Ustaz Khalid Basalamah Bagikan Doa dan Amalannya

Maka kepada orang tempat dia bersalah itu diberikan pula amal baiknya. Dan kepada orang ini diberikan pula amal baiknya. Apabila amal baiknya telah habis sebelum hutangnya lunas, maka, diambil kesalahan orang itu tadi lalu dilemparkan kepadanya, sesudah itu dia dilemparkan ke neraka," (HR Muslim).

Itulah penjelasan Ustaz Khalid Basalamah tentang golonga ahli ibadah yang akan bangkrut di hari kiamat. Semoga bermanfaat.(*)

Kategori :