Sering Overthingking? Simak 5 Cara Menghilangkannya Agar Tidak Berdampak pada Kesehatan Mental

Kamis 08-08-2024,13:30 WIB
Reporter : Fitri Nugroho
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Apakah kamu sering sekali overthingking? Tanpa disadarai overthingking menjadi salah satu yang menyebabkan gangguan kesehatan mental. 

Ini karena orang yang mengalami overthingking sulit untuk mengendalikan diri sehingga dapat berdampak pada aktivitas sehari-hari terlebih jika kamu berada di lingkungan kerja. 

Dengan kinerja yang menurun Anda dapat mengalami stres dan depresi yang berujung pada kesehatan mental yang fatal hingga percobaan bunuh diri. 

Oleh karena itu, artikel ini akan memberikan informasi mengenai cara menghilangkan overthingking. Bagaimana caranya? Yuk, simak dan cari tahu jawabannya pada ulasan di bawah ini. 

BACA JUGA:Cara Mudah Mengatasi Batuk Pada Anak, dr Zaidul Akbar Sarankan Rebus 2 Bahan Ini

Overthinking adalah kebiasaan tidak sehat yang biasanya menyebabkan lebih banyak stres dengan berfokus pada hal negatif, memikirkan masa lalu dan mengkhawatirkan masa depan. Alih-alih memecahkan masalah, kamu hanya akan merenungkan suatu masalah tanpa menemukan solusi logis. 

Ada beberapa cara untuk menghilangkan overthingking. Berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan overthinking yang bisa kamu coba. 

1. Alihkan Perhatian

Saat overthingking mengalihkan perhatian adalah kunci utama untuk menghilangkan pikiran buruk yang sedang kita pikirkan. Daripada hanya memikirkan masalah untuk waktu yang tidak terbatas, kamu dapat mengalihkan perhatian kamu sebentar.

Otak mungkin menemukan cara yang lebih baik untuk mencari solusi di latar belakang saat kamu terganggu dengan tugas lain. Distraksi atau mengalihkan perhatian sebentar dapat memberi kamu istirahat. 

BACA JUGA:Timbulkan Risiko Penyakit Mematikan, Ini Dia Bahaya Makan Malam untuk Tubuh

Ini juga mungkin membuat pikiran kamu terfokus pada sesuatu yang lebih produktif. Otak pun mungkin mengembangkan solusi untuk kamu ketika kamu berhenti memikirkan masalahnya.

2. Latih Penerimaan Diri

Melatih diri untuk menerima apa yang terjadi pada diri adalah salah satu cara menghilangkan overthingking yang efektif, meski sulit untuk dilakukan. Ini dikarenakan, overthinking sering kali berasal dari memikirkan kesalahan masa lalu atau mengkhawatirkan hal-hal yang tidak dapat kamu ubah.

Alih-alih membenci diri sendiri untuk hal-hal yang mungkin kamu sesali, cobalah untuk lebih menerima dan berbelas kasih pada diri sendiri. Kamu bisa mempraktikkan rasa syukur dan memikirkan aspek-aspek diri yang kamu hargai.

Kategori :