Waria Tewas Dekat Rumdin Wagub

Selasa 09-04-2013,14:20 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

GADING CEMPAKA, BE - Seorang waria bernama Bella alias Faizal (27) Jalan Merawan Kelurahan Sawah Lebar Kecamatan Ratu Agung, ditemukan tewas, Senin (8/4) sekitar pukul 05.10 WIB.

Korban bersimbah darah dalam kondisi tertelungkup di tangga depan gedung Balai Buntar yang bersebelahan dengan rumah dinas Wakil Gubernur Bengkulu. Sampai saat ini belum diketahui penyebab kematian korban. Dugaan sementara korban terjatuh dari lantai 2 gedung tersebut.

Korban pertama kali ditemukan rekannya sesama waria yang mengaku bernama Santi. Saat itu korban tergeletak tak berdaya dengan darah bercucuran dari kepala. Rekan korban pun berteriak histeris dan meminta pertolongan untuk membawa korban ke  Rumah Sakit M Yunus.

“Kami melihatnya sudah tertelungkup di tangga. Kami langsung larikan ke rumah sakit karena darahnya banyak nian. Sampai di rumah sakit kata petugasnya sudah meninggal,” terangnya.

Sementara itu penjaga gedung Balai Buntar yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan kawasan Balai Buntar memang kerap dijadikan area mangkal kawanan waria. Menurutnya para waria tersebut sudah berulang kali diingatkan untuk tidak berkumpul di sana. Namun peringatan tersebut tidak diindahkan.

\"Malam tadi memang ada terdengar suar ribut-ribut. Tapi saya tidak terkejut karena memang sering ribut-ribut di sana. Jadi saya biarkan saja,\" jelasnya

Saat dikonfirmasi Kapolres Bengkulu AKBP H Joko Suprayitno SST MK melalui Kasat Reskrim AKP Dwi Citra Akbar ST SIK membenarkan kejadian tersebut. Namun pihaknya kesulitan menelusuri penyebab kematian korban lantaran tidak sempat melihat jenazahnya.

Sebab, jenazah korban langsung dibawa ke kampung halamannya.\"Jenazah sudah dibawa ke Lintang Empat Lawang,\" imbuhnya. (cw5/cw4)

Tags :
Kategori :

Terkait