3. Inisiatif Berkomunikasi
Pria yang naksir dengan kamu biasanya akan berinisiatif memberikan pesan singkat melalui berbagai media. Ia akan lebih dulu mengajak kamu ngobrol ataupun pergi ke berbagai tempat.
Pria biasanya akan lebih sering mengajak kamu berinteraksi, baik secara langsung ataupun tidak. Namun, jika pria tidak melakukan hal tersebut pada kamu, maka kamu jangan pernah untuk berharap lebih.
BACA JUGA:Cara Ampuh Menghilangkan Bekas Koreng Secara Alami, Kulit Jadi Mulus Lagi!
4. Mencari Cara untuk Kontak Fisik
Sentuhan menjadi tanda pria suka sama kita yang bisa kamu deteksi. Secara tidak langsung, ketika pria sedang suka dengan cewek, dirinya akan mencari cara agar dapat kontak fisik atau bersentuhan.
Caranya, dengan bersalaman ataupun menepuk tangan dari cewek yang disukainya. Pria yang naksir biasanya akan sering menyentuh cewek yang ia sukai. Hal ini memang sangat berpengaruh dan membuat kesan lebih akrab dengan cewek idamannya tersebut. Jika pria menyentuhmu, bisa dipastikan ini ciri pria suka sama kita.
5. Sikapnya Lebih Jahil dan Menyebalkan
Ketika bertemu dengan cewek yang disukainya, biasanya pria akan terlihat lebih lucu dan jahil walaupun sebelumnya ia sudah mempunyai sifat ini. Hal ini terjadi karena secara alam bawah sadar perasaan cinta itu berada di ranah emosi.
Jadi, ketika ada pria yang naksir dengan kamu, entah mengapa secara emosional mereka juga akan terbangkitkan dan ingin kamu terbangkitkan juga secara emosi. Hal yang biasa dibangkitkan oleh pria adalah tawa dan rasa kesal. Jika dua hal ini menyatu dan membuatmu jengkel, biasanya dia akan tambah senang dan melakukannya kembali.
BACA JUGA:Beragam Tips Ampuh Mengencangkan Payudara Kendur
6. Mencondongkan Tubuhnya saat Berbicara
Tanda pria suka sama kita selanjutnya adalah kerap mencondongkan tubuhnya ketika sedang berbicara. Saat pria menunjukkan ketertarikannya, secara tidak langsung ia akan menunjukkan posisi tubuh yang condong dengan hal yang ia sukai.
Secara tidak sadar hal ini dilakukan pria, karena ia ingin dekat dengankamu. Pria yang tertarik padamu akan condong ke arahmu saat kamu berbicara, memerhatikan tindakanmu, atau meregangkan tubuhnya.
Selain itu, jika kamu memperhatikan ekspresi wajahnya, kamu akan melihat ketika dia mulai mempertahankan kontak mata denganmu untuk waktu yang lebih lama daripada sebelumnya saat melakukan percakapan.
7. Pria Akan Memprioritaskanmu