BENGKULUEKSPRESS.COM- Berpuasa adalah ibadah wajib bagi umat Muslim yang memenuhi syarat-syaratnya.
Puasa Ramadhan termasuk dalam rukun Islam yang ketiga. Selama bulan Ramadhan, umat Muslim diperintahkan untuk menjalankan ibadah puasa dan melakukan amal saleh.
Bulan Ramadhan dianggap sebagai waktu di mana Allah melipatgandakan pahala dan mengampuni dosa-dosa hamba-Nya.
BACA JUGA:Rahasia dan Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Ustaz Adi Hidayata Bagikan Cara Mudah Mendapatkannya
BACA JUGA:Agar Puasa Bisa Satu Bulan Penuh dan Bebas dari Penyakit, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Membaca Doa Ini
"Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa," (QS Al Baqarah : 183)
"Islam dibangun atas lima pilar; syahadat bahwa tidak ada tuhan yang berhak untuk disembah selain Allah dan bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah, mendirikan sholat, menunaikan zakat, haji, dan puasa di bulan Ramadhan," (HR. Bukhori dan Muslim).
Memang benar bahwa tidak semua orang dapat menjalankan ibadah puasa Ramadhan secara maksimal karena berbagai alasan seperti udzur syar'i (keadaan yang membolehkan seseorang meninggalkan puasa).
Contohnya, lansia, wanita hamil, orang sakit, dan wanita yang sedang haid atau nifas. Namun, hal ini tidak menghalangi mereka untuk tetap beribadah dan mendapatkan pahala yang besar di bulan Ramadhan.
Meskipun tidak dapat menjalankan puasa, mereka masih dapat melakukan ibadah lainnya seperti membaca Al Qur'an, berzikir, bersedekah, dan melakukan amal saleh lainnya. Allah SWT adalah Maha Pengasih dan Maha Pengampun.
Dalam salah satu ceramahnya Ustaz Adi Hidayat pernah menjelaskan tentang amalan wanita yang haid saat bulan ramadhan agar tetap mendapatkan keberkahan bulan ramadhan.
BACA JUGA:Hukum Sikat Gigi Saat Puasa Ramadhan, Apakah Batal Atau Tidak? Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
BACA JUGA:Ingin Khatam Al Qur'an 30 Juz Selama Ramadhan, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Rumus Agar Tak Terasa Berat
Hal tersebut disampaikan Ustaz Adi Hidayat dalam ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Adi Hidayat Official.
"Dalam sebuah hadis dijelaskan, bahwa apapun yang didapatkan oleh orang-orang Islam itu yang sudah jelas untuk diikuti maka tidak perlu lagi mempersoalkan, diantaranya perempuan yang sedang haid itu dia meng-qadha puasanya, dan kemudian tidak perlu meng-qadha sholatnya," terang Ustaz Adi Hidayat.