8. Harganya Murah Jika Menilik Spesifikasi yang Ditawarkan
Tonjolan lensa dari tiga kamera belakang pada perangkat ini terlihat sangat minimalis. Kesannya juga terlihat minimalis dari bezel layarnya yang tipis. POCO F5 menggunakan plastik polikarbonat untuk penutup belakang dan rangkanya, tetapi kesan murahan sama sekali tidak terasa.
BACA JUGA:POCO X6 Series Hadirkan Chipset Besutan Qualcomm dengan Harga 4 Jutaan, Cek Spesifikasinya Sekarang
Bahkan, POCO memperhatikan detail seperti sentuhan chamfered pada sambungan antara penutup belakang dan rangkanya. Chamfered di sini mengacu pada sudut melengkung sekitar 45 derajat, yang membuat pegangan bodi POCO F5 tetap nyaman meskipun desain penutup belakang dan rangka datar.
Dimensi dan bobotnya membuatnya nyaman digenggam, dengan ketebalan hanya 7,9 mm dan bobot 181 gram.
POCO F5 tersedia dalam tiga pilihan warna: Hitam, Biru, dan Putih. Varian Putih menarik perhatian karena memiliki corak seperti embun es. Perangkat ini juga telah mendapatkan sertifikasi IP53, yang membuatnya tahan terhadap debu dan percikan air.(**)