Inilah Waktu yang Mustajab untuk Berdoa di Hari Jumat, Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Jumat 15-09-2023,08:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan pentingnya berdoa di hari Jumat dan menyebutnya sebagai waktu yang paling mustajab untuk berdoa.

Pendapat Ustadz Adi Hidayat sesuai dengan hadist-hadist yang diajarkan oleh Rasulullah SAW mengenai keutamaan dan keistimewaan hari Jumat dalam Islam.

Hal tersebut disampaikan oleh Ustadz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Ustadz Adi Hidayat Official.

BACA JUGA:Agar Rezeki Lancar dan Berlipat Ganda, Pastikan Sedekah Tepat, Berikut Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

BACA JUGA:Rezeki Pasti Berlipat Ganda, Ustadz Adi Hidayat Sarankan Baca Doa ini Setelah Terima Uang

"Tidaklah seorang hamba muslim, yang mendapati waktu singkat itu. Kemudian dia memanfaatkan berdoa, bermohon kepada Allah SWT,"

"Kecuali apa yang ia mohonkan kepada Allah berpeluang besar akan dikabulkan Allah SWT," terang Ustadz Adi Hidayat mengutip salah satu hadist

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan tentang keutamaan hari Jumat, khususnya dalam konteks berdoa.

Ustadz Adi Hidayat menyatakan bahwa hari Jumat adalah peluang besar untuk doa-doa yang dikabulkan oleh Allah SWT.

Hal ini karena tidak ada hari yang memiliki keutamaan yang sama seperti hari Jumat dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya.

Berdasarkan tafsiran dari kalangan para ulama, Ustadz Adi Hidayat menyebutkan bahwa secara tekstual, frasa dalam hadis yang menggunakan kalimat "koimun yu sholli" memiliki makna yang berkaitan dengan berdiri dan menunaikan sholat.

Meskipun ada yang memahami secara tekstual bahwa "koimun yu sholli" merujuk pada sholat dalam bentuk doa saja, tanpa diawali dengan sholat formal.

Namun makna yang disarankan adalah bahwa kita dianjurkan untuk melakukan sholat apa saja sebelum berdoa kepada Allah SWT.

"Berdiri menunaikan sholat, ada yang memahmi tekstul. Sholat disini dalam bentuk doa saja. Tidak diawali dengan ibadah tertentu," kata Ustadz Adi Hidayat.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa di hari Jumat, sebaiknya kita melakukan wudhu dan kemudian memanjatkan doa kepada Allah SWT untuk memohon keberkahan dan keselamatan baik di dunia maupun di akhirat.

Kategori :