Agar Rezeki dan Usaha Lancar, Amalkan 5 Doa ini

Selasa 12-09-2023,18:32 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Mengamalkan doa untuk melancarkan rezeki dan usaha adalah tindakan yang bertujuan untuk memohon kesuksesan dalam menjalani usaha serta memperoleh kelancaran dalam mendapatkan rezeki.

Dalam praktiknya, doa-doa ini seringkali mengandung permohonan kepada Allah SWT untuk membimbing dan memberikan berkah pada usaha yang dilakukan sehingga meraih kesuksesan dan rezeki yang berlimpah. 

Doa semacam ini mencerminkan keyakinan dalam kekuatan doa dan tawakal kepada Allah dalam upaya mencapai tujuan usaha dan kesejahteraan finansial.

BACA JUGA:Agar Rezeki Lancar dan Melimpah, Amalkan 5 Amalan Harian dari Mbah Moen ini

BACA JUGA:Nasehat Buya Yahya Agar Rezeki Lancar, Jangan Lupa Lakukan 2 Hal ini

Dalam Islam, ajaran untuk berusaha dan berdoa kepada Allah SWT adalah prinsip yang sangat ditekankan.

Manusia diajarkan untuk bekerja keras dan mengembangkan usaha mereka, namun pada saat yang bersamaan, mereka juga diajarkan untuk bergantung pada Allah dan memohon kepada-Nya agar mendapatkan kelancaran rezeki dan keberkahan dalam usaha mereka.

Dirangkum dari berbagai sumber, beritkut ini adalah doa-doa yang mustajab untuk melancarkan rezeki dan usaha yang bisa kita amalkan setiap hari.

1. Doa Pertama

اَللهُمَّ اِنِّىْ اَسْأَلُكَ اَنْ تَرْزُقَنِىْ رِزْقًا حَلاَلاً وَاسِعًا طَيِّبًا مِنْ غَيْرِ تَعَبٍ وَلاَمَشَقَّةٍ وَلاَضَيْرٍ وَلاَنَصَبٍ اِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ قَدِيْرٌ

(Allahumma innii as aluka an tarzuqanii rizqan halaalan waasi’an thayyiban min ghairita’abin wala masyaqqatin walaa dhoirin wa laa nashabin innaka ‘alaa kulli syai in qadiir)

Artinya:

"Ya Allah, aku minta pada Engkau akan pemberian rezeki yang halal, luas, baik tidak tanpa repot dan juga tanpa kemelaratan dan tanpa keberatan, sesungguhnya Engkau kuasa atas segala sesuatu,".

BACA JUGA:Rezeki Lancar, Dagangan Laris, Karir dan Usaha Cemerlang, Ustadz Abdul Somad: Kerjakan Amalan ini

BACA JUGA:Agar Rezeki Lancar, Amalkan 5 Amalan Sesuai Sunnah ini, Syekh Ali Jaber: Jangan Lupa

Kategori :