Begini Cara Mudah Top Up Saldo Brizzi Lewat Shopee

Rabu 30-08-2023,20:30 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Cara top up Brizzi lewat Shopee dari HP tanpa NFC maupun dengan NFC sebetulnya hampir sama. Bedanya jika melakukan isi ulang saldo Brizzi dari HP tanpa NFC maka harus update saldo non aktif di EDC BRI atau HP lain yang ada NFC.

Artinya jika menambah saldo e-toll BRI dari HP yang tidak memiliki NFC maka tidak bisa langsung update saldo di Shopee. Agar saldo kartu Brizzi bertambah maka harus update pending saldo atau aktivasi deposit.

Oleh karena itu supaya mudah tidak repot harus kerja dua kali sebaiknya lakukan isi saldo Brizzi online hanya dari HP dengan NFC.

Batas minimal top up Brizzi di Shopee adalah 10.000 rupiah dengan biaya admin 1.500. Jika ingin gratis tanpa biaya admin maka bisa top up lewat Brimo atau ATM BRI.

Top Up Brizzi Lewat Shopee

Salah satu kekurangan isi saldo Brizzi di Shopee adalah metode pembayarannya terbatas. Artinya tidak semua metode pembayaran tersedia, hanya ShopeePay, dan transfer bank.

Sebelum membeli saldo Brizzi sebaiknya cek saldo Brizzi terlebih dahulu. Tujuannya agar bisa tahu apakah setelah top up dan update saldo tertunda, saldo pada kartu bertambah atau tidak.

BACA JUGA:Transaksi Mudah dengan Brizzi dan Mocash BRI

Cara Top Up Saldo Brizzi Lewat Shopee

- Aktifkan NFC HP Android.

- Buka aplikasi Shopee.

- Pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan.

- Kemudian pilih Uang Elektronik.

- Masukan no kartu Brizzi yang akan kamu top up di Shopee.

- Pilih nominal isi ulang saldo minimal 10.000. Jika dari HP dengan NFC pilih Update lalu tempelkan kartu Brizzi ke belakang HP lalu pilih Brizzi dan tempelkan kartu ke belakang HP. Setelah saldo muncul pilih Top Up.

Kategori :