Tips Ini Dianggap Ampuh Untuk Atasi Ponsel Lemot, Apa Saja Itu?

Senin 21-08-2023,14:02 WIB
Reporter : Dian Panca
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Ponsel Android yang kita gunakan performanya sering kali menurun dan menjadi lemot. Hal ini terjadi karena penggunaan aplikasi di HP Android secara berlebihan sehingga membuatnya menjadi lemot. 

Jika sudah begini, kemudahan dalam berkomunikasi maupun melakukan aktifitas pekerjaan akan menjadi terhalang.

Penyebab lemotnya Ponsel Android bisa terjadi dari beberapa hal antara lain: 

- Karena Kapasitas RAM terlalu kecil dan tak sesuai dengan pemakaian mu saat ini.

- Ukuran aplikasi dan data di dalamnya yang begitu besar, memakan space memori HP-mu. Apalagi jika aplikasi itu tidak dibersihkan cache-nya secara rutin. Sehingga aplikasi berjalan terus tanpa dimatikan.

- Karena terlalu banyak mengunduh aplikasi yang membuat kapasitas Random Access Memory (RAM) dan memori internal HP Android menjadi penuh.

Lantas dengan lemotnya ponsel Android tersebut bagaimana cara mengatasinya? 

BACA JUGA:Hanya 2 Jutaan, Samsung Hadirkan Mesin Cuci Tanpa Kusut

Disini akan kita ulas beberapa Tips atau cara agar Ponsel Android kembali ke Performa semula dan tidak lemot, berikut ini tips nya;

1. Hentikan Aplikasi Berjalan

Untuk meningkatkan performa HP Android, kamu bisa dengan mematikan aplikasi berjalan. Hal ini berguna untuk membersihkan ruang RAM yang memberi efek kinerja HP yang anti lemot.

Caranya, masuk ke Pengaturan atau Setelan HP, masuk ke menu Memori atau Aplikasi, lalu pilih Nonaktifkan.

2. Tambahkan Slot Kartu Memori Eksternal

Jika memori internal pada HP sudah penuh oleh beberapa aplikasi dan data-data lainnya, maka cara mengatasi HP Android yang lemot yang bisa kamu lakukan adalah menambahkan slot kartu memori eksternal.

Setelah sudah memasukkan kartu memori eksternal, kamu bisa memindahkan penyimpanan aplikasi dan data-data di kartu memori tersebut. Seperti foto atau video, dan data screenshot yang biasanya memakan ruang memori.

Kategori :