BENGKULUEKSPRESS.COM - Setiap amalan yang dilakukan seorang muslim akan mendapatkan ganjaran setimpal dari Allah SWT.
Ganjaran tersebut berupa pahala dan keberkahan hidup yang diberikan. Selain itu, ada pula amalan ringan yang bisa menjadi penyebab seseorang menjadi ahli surga.
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan amalan-amalan ini perlu dirutinkan sebelum tidur agar kelak di hari kiamat termasuk golongan ahli surga.
Dalam salah satu kajian, Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan mengenai amalan.
Ada dua amalan yang dapat menjamin kita menjadi ahli surga.
Dua amalan tersebut dilakukan pada saat sebelum tidur.
Lantas, dua amalan apakah yang bia menjamin jadi ahli surga itu?
BACA JUGA:Game Penghasil Saldo Dana Gratis 2023, Sekali Tarik Dapat Saldo Dana Rp 100 Ribu!
Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan mengenai dua amalan yang apabila dilakukan secara konsisten dapat menjamin kita jadi ahli surga.
Ustadz Adi Hidayat mengisahkan, Rasulullah SAW mengatkan bahwa akan ada seorang ahli surga datang dari pintu ini, ucapan itu diulang-ulang selama tiga hari. Dan dari tiga hari tersebut hanya satu orang saja yang masuk.
Lalu, para sahabat penasaran, bahkan ada satu sahabat yang sampai ikut menginap di rumah orang itu.
Disaksikan pada malam pertama, orang tersebut shalat tahajudnya biasa saja dan baca Quran tidak sebaik Abdullah bin Sa'ad.
Lalu, pada saat hari ketiga sahabat bertanya pada orang itu, amalan apa yang ia lakukan sampai Rasulullah SAW mengatakan bahwa ia merupakan ahli surga.
BACA JUGA:Mau Dikejar Rezeki? Baca 2 Surat Alquran ini Setelah Sholat Subuh Kata Ustadz Adi Hidayat