BS Jadi Lumbung Jagung

Rabu 10-11-2021,18:58 WIB
Reporter : Dang Haijir
Editor : Dang Haijir

KEDURANG ILIR, bengkuluekspress.com - Wakil Ketua (Waka) MPR Republik Indonesia (RI), Fadel Muhammad memberikan apresiasi kepada Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi SE MM dan Wakl Bupati BS, H Rifai Tajuddin SSos. Pasalnya sudah mengembangkan tanaman jagung di BS. Bahkan sebagai ketua dewan jagung nasional, dirinya siap mendukung BS menjadi lumbung jagung Nasional.

\"Saya salut dengan Pemda BS, saya siap mendukung menjadikan BS sebagai lumbung jagung,\" katanya saat ikut tanam perdana jagung di Desa Nanjungan, Kedurang Ilir, Rabu (10/11).

Dikatakan Fadel, BS sangat berpotensi menjadi lumbung jagung. Pasalnya selain lahannya masih sangat luas, juga tingkat kesuburan tanah sangat tinggi. Bahkan dirinya memastikan tanah di BS lebih subur dari daerah asalnya Gorontalo. Sehingga jika perkebunan jagung di BS semakin luas. Dirinya berjanji akan kembali ke BS lagi.

\"Jika kebun jagung di BS maju, saat panen tahun depan saya akan ke BS lagi,\" ujarnya.

Sebagai bentuk dukungan untuk kemajuan kebun jagung di BS dan untuk memajukan BS, Fadel Muhammad mengaku siap merekomendasikan BS agar kementerian-kementerian RI dapat ikut turun ke BS dan ikut membantu memajukan BS agar ke depan semakin maju dan masyarakatnya semakin sejahtera. Untuk itu siap membantu memajukan pertanian di BS dengan mengupayakan bantuan dari pusat seperti alat mesin pertanian, pupuk, bibit hingga faktor pendukung lainnya.

\"Saya akan membantu Pemda BS meminta kementerian memajukan BS,\" terang Fadel.

Wakil Gubernur Bengkulu, Dr H Rosjonsyah mengaku bangga dengan BS yang saat ini sudah mengembangkan jagung. Dirinya berharap ke depan BS benar-benar menjadi lumbung jagung. Sehingga petani jagung semakin sejahtera.

\"Pemda Provinsi Bengkulu siap mendukung mewujudkan BS menjadi lumbung jagung,\" ujarnya.

Bupati BS, Gusnan Mulyadi SE MM mengucapkan terima kasih kepada Waka MPR RI dan Wagub Bengkulu yang mau meluangkan waktunya datang ke BS ikut tanam tanam jagung perdana. Dirinya juga mengaku akan terus mengembangkan jagung di BS agar ke depan BS bisa menjadi lumbung jagung nasional.

\"Terima kasih kepada Pak Fadel Muhammad dan Pak Wagub yang sudah mau hadir saat tanam jagung perdana di BS,\" katanya.

Gusnan mengaku akan terus berjuang ke pusat agar BS dapat semakin maju. Dirinya akan terus berupaya agar pemerintah pusat dapat turun ke BS dan mau membantu memajukan BS.

\"Ke depan kami akan terus melobi pusat agar bisa datang ke BS dan mendukung memajukan BS,\" ujar Gusnan. (369)

Tags :
Kategori :

Terkait