KOTA MANNA, bengkuluekspress.com - Dalam rangka mengoptimalkan penegakan hukum protokol kesehatan covid-19, Satpol PP Bengkulu Selatan(BS) kembali menggelar patroli Gakum Prokes. Kegiatan ini dipimpin langsung di pimpin oleh Kadis Satpol PP dan Damkar BS, Erwin Muchsin SSos. Dalam razia tersebut berhasil menemukan remaja sedang pesta tuak dan pil samcodin.
\"Dari hasil razia, kami menjaring 8 remaja sedang pesta tuak dan pil samcodin,\" katanya.
Dikatakan Erwin, razia atau patroli tersebut digelar, Sabtu,(30/1) mulai pukul 21:00 wib.Para remaja yang sedang pesta tuak dan pil samcodin tersebut diantaranya 3 orang ditemukan di kawasan sirkuit Padang Panjang, kemudian 3 remaja di kawasan gedung olahraga (GOR) padang panjang.k kemudian 2 remaja lainnya juga di sirkuit Padang Panjang. Namun lokasinya berbeda dengan tiga remaja yang diciduk duluan tersebut.
\"Tuak dan pil samcodin kami sita dan para remaja kami berikan pembinaan,\" ujarnya.
Dengan adanya temuan ini, Erwin mengimbau para orang tua agar selalu mengawasi anak-anaknya. Sebab saat ini banyak ditemukan anak-anak remaja yang suka kebut-kebutan di jalan raya. Juga suka mabuk-mabukan. Sebab jika terus dibiarkan mereka nantinya bisa menjadi pelaku kriminalitas dan ulah mereka ini sangat meresahkan warga.
\"Membina remaja kewajiban kita semua termasuk para orang tua, saya harap para tua dapat juga mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat pergaulan bebas,\" ajak Erwin. (369)