Novian Parlindo Jabat GM PLN Bintuhan

Selasa 08-09-2020,09:30 WIB
Reporter : Dang Haijir
Editor : Dang Haijir

BINTUHAN, bengkuluekspress.com - Jabatan General Manager (GM) Unit Layanan Pelanggan (ULP) PLN Bintuhan Kabupaten Kaur kini diduduki Novian Parlindo menggantikan Anggun Haryadi, yang pindah tugas menjadi GM PLN Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Sumatera Selatan. Serah terima jabatan (Sertijab) dan pisah sambut digelar di Kantor ULP Bintuhan, Senin kemarin (7/9), dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19. Di sela-sela Sertijab itu, Anggun yang menjabat sebagai GM PLN Bintuhan lebih kurang dua tahun itu mengucapkan terima kasih kepada seluruh pegawai yang telah bekerjasama dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan pelanggan PLN di wilayah Kaur.

“Saya di Kaur ini lebih kurang dua tahun, dan saya pribadi sangat menyenangkan bisa bekerja di sini, karena waktu dua tahun itu waktu yang lama tentu banyak suka dukanya,” terangnya.

Ditambahkan pria asal Lahat ini, ia juga berpesan kepada teman-teman, maupun kepada mitra PLN untuk selalu menjaga kekompakan dan kerja sama untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan pelanggan. Selain itu ia juga mengucapkan selamat bertugas kepada bapak Novian yang kini menjabat GM ULP PLN Bintuhan.

“Selama saya menjabat pasti banyak salah dan kekurangan, dan saya minta maaf kepada semaunya dan masyarakat Kaur,” tandasnya.

Sementara itu, Novian Parlindo selaku GM ULP PLN Bintuhan baru dan sebelumnya bertugas sebagai supervisor pengendalian susut PLN Bengkuluitu, mengucapkan terimakasih atas sambutan yang telag diberikan oleh jajaran pegawai di ULP PLN Bintuhan. Juga menyampaikan akan tetap melanjutkan program-program yang sudah ada sebelumnya. Selain itu ia juga siap memebenahi dan berusaha mengatasi permasalahan listrik di Kaur ini.

“Ya untuk program sebelumnya akan kita lanjutkan dan harapannya kedepan bisa menjadi PLN Area terbaik di Bengkulu. Juga terkait dengan kondisi listrik Kaur yang sering padam tentuk kita akan terus benahi, dan kalau ini masalahnya di tanam tumbuh tentu kita akan koordinasi dengan Kades dan juga masyarakat,” jelasnya. (irul)

Tags :
Kategori :

Terkait