KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress - Sepanjang 2019, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang dinilai berhasil melaksanakan program sektor pertanian. Terkait keberhasilan itu, Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattullah Sjahid MM IPU mendapatkan penghargaan dari Gubernur Bengkulu Dr H Rohidin Mersyah MMA.
Penghargaan diberikan pada acara Rapat Koordinasi Kegiatan Tanaman Pangan tahun 2020, di Hotel Mercure Bengkulu, Kamis (6/2).
Dalam rakor itu, Gubernur Bengkulu menegaskan, \'\'untuk mensejahteraan masyarakat Indonesia\' maka sejahterakan pertaniannya. Hidayattullah menjadi kepala daerah (bupati, red) yang mensukseskan pembangunan pertanian di Provinsi Bengkulu.\'\'
Program sektor pertanian jadi salah satu program unggulan Pemkab Kepahiang pada 2020. Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang, masih menjadi salah satu OPD dengan anggaran besar. Guna menjangkau seluruh daerah pertanian dan menyediakan bibit unggul bagi masyarakat petani.
\"Tentu kita berharap produktifitas pertanian tanaman pangan di Kabupaten Kepahiang terus meningkat dengan cara menggunakan bibit unggul dan bersertifikasi dan penggunaan pupuk yang berimbang serta usaha tani yang berwawasan agrobisnis,\" ungkap bupati.
Acara penyerahan pengharagaan itu dihadiri oleh Gubernur Bengkulu, Kapolda, Danlanal, Danrem, Bupati dan Walikota Se-Provinsi Bengkulu, Direktur Pembenihan Kementrian Pertahanan RI, ketua komisi II, Kepala Dinas Tanaman Pangan holtikultura dan perkebunan Provinsi Bengkulu. (320)