CURUP, bengkuluekspress.com - Dalam upaya pengejaran terhadap lima orang terduga pelaku perampokan yang videonya sempat viral Minggu (29/12) malam, jajaran Polres Rejang Lebong Senin (30/12) sore berhasil menemukan motor Honda Beat Pop warna putih milik korban.
\"Alhamdulillah untuk motor korban sudah berhasil kita temukan, mudahan-mudahan pelakunya juga segera kita amankan,\" sampai Kapolres Rejang Lebong AKBP Jeki Rahmat Mustika SIK saat dikonfirmasi Senin sore.
Menurut Kapolres, meskipun plat nomor motor korban tersebut sudah dilepaskan para pelaku, namun setelah petugas melakukan pengecekan baik nomor mesin maupun nomor rangka, ternyata motor tersebut memang benar milik korban.
Motor milik korban tersebut ditemukan sekitar pukul 16.00 WIB Senin sore di kawasan perkebunan kopi yang ada di Dusun Talang Tiga Desa Kampung Jeruk Kecamatan Binduriang.
Seperti diberitakan sebelumnya, jagat dunia maya Minggu (29/12) sore dihebohkan video yang diduga aksi perampokan. Dugaan aksi perampokan yang beredar baik melalui aplikasi facebook maupun Whatsapp tersebut diduga berada di kawasan gedung Diklat Danau Mas Harun Bastari yang ada di Desa Mojorejo Kecamatan Selupu Rejang.
Dalam video tersebut tampak dua orang mengambil secara paksa motor jenis Honda Beat BD 4574 NP yang tengah dikendarai seorang wanita, sedangkan satu orang yang diduga kawan korban merekam detik-detik motor korban diambil terduga pelaku, setelah berhasil mengambil motor terduga pelaku langsung membawa motor korban turun dari kawasan gedung Diklat DMHB.(ary)